Viral

Gokil! Penjual Gorengan Berdandan Ala Ratu Pantai Selatan

Viral

17 Februari 2022 17:31 WIB

Screenshot rekaman video seorang penjual gorengan berpakaian ala Ratu Pantai Selatan. (Dok. TikTok @dhewy_setya)

Solotrust.com - Legenda Ratu Pantai Selatan bagi sebagian masyarakat Jawa masih dipercaya dan diyakini keberadaannya. Kedudukannya sebagai penguasa Pantai Selatan pun cukup dihargai dan dihormati.

Namun, bagaimana ceritanya jika sosok Ratu Pantai Selatan berkeliling menggunakan sepeda kayuh di kampung?



Ya, baru-baru ini video unggahan akun TikTok @dhewy_setya memperlihatkan seseorang memakai pakaian penguasa Laut Selatan sedang mengayuh sepeda. Tentu saja sosok itu bukanlah jelmaan sang ratu, melainkan hanyalah seorang penjual gorengan memakai pakaian layaknya penguasa Laut Selatan.

"Ratu Pantai Selatan'e teka (datang-red)," ucap sebuah suara dalam video.

Kehadiran penjual gorengan berpakaian menyerupai Ratu Pantai Selatan itu pun langsung disambut hangat dan ceria warga setempat.

Dalam video terlihat penjual gorengan yang tak diketahui namanya sedang mengayuh sepeda lalu mencari tempat untuk memarkirkannya.

Di video lainnya tampak penjual gorengan itu tengah bernyanyi di luar ruangan mengenakan pakaian ala Ratu Pantai Selatan.

Video viral itu tak ayal membuat netizen terhibur dengan kepercayaan dirinya berpenampilan layaknya penguasa Laut Selatan. ( dd)

@dhewy_setya28

kilo bakole gorengan 😂
♬ suara asli - dhewy_setya


(and_)