Solotrust.com - Aktor, aktris, maupun penyanyi Korea Selatan yang kita lihat memang kebanyakan memiliki postur tubuh yang tinggi. Namun itu ternyata tidak hanya berlaku untuk mereka. Sebagaimana dikabarkan media Korsel Chosun Ilbo belum lama ini, orang Korea secara umum ternyata tumbuh sekitar 5-6 cm dalam 40 tahun terakhir, yang berarti berbagai macam produk harus dibuat dalam ukuran yang lebih besar juga.
Menurut Badan Teknologi dan Standar Korea, tinggi rata-rata pria Korea meningkat 6,4 cm selama 40 tahun terakhir dan wanita sebesar 5,3 cm. Pertumbuhan ini didukung oleh nutrisi yang lebih baik dan kemajuan medis.
Sejak tahun 1979, badan itu telah menganalisis data ini secara teratur untuk membantu produsen pakaian dan produk rumah tangga lainnya menentukan ukuran ideal barang mereka, mulai dari celana panjang hingga kursi berlengan.
Tinggi rata-rata pria Korea adalah 166,1 cm pada 1979 dan mencapai 172,5 cm pada tahun lalu. Di antara wanita, itu meningkat dari 154,3 cm menjadi 159,6 cm.
Badan itu juga menemukan bahwa rasio kaki-ke-tubuh menjadi lebih panjang untuk semua kelompok umur, sehingga bentuk orang Korea menjadi kebarat-baratan.
Meski begitu, rata-rata indeks massa tubuh juga meningkat terus dengan meningkatnya kemakmuran, dan 47 persen pria Korea sekarang mengalami obesitas.
Body Mass Index (BMI), yang dihitung dengan membagi berat badan dengan kuadrat tinggi badan, naik dari 22,1 pada 1979 menjadi 24,9 tahun lalu di antara pria Korea. BMI 23 hingga 24,9 berarti seseorang sudah kelebihan berat badan, sementara angka di atas 25 dianggap obesitas. Tetapi di antara wanita di atas 35 tahun, prevalensi obesitas menurun baru-baru ini.
Lingkar pinggang, yang digunakan sebagai ukuran untuk obesitas, telah meningkat antara 7,3 cm menjadi 12,9 cm pada pria sejak 1979 dan 3,5 cm menjadi 5,6 cm pada wanita. Namun sejak 2015, angka itu terus meningkat pada pria dari segala usia sedangkan pada wanita menurun, kecuali mereka yang berusia 20-an.
Ukuran tubuh ini digunakan dalam produksi kursi pijat, jeans, dan bahkan bilik tes COVID. Mereka juga akan digunakan dalam pembuatan seragam militer dan sepatu bot," kata Choi Jeong Shik dari badan tersebut.
Peningkatan ukuran ini tercermin dalam semua jenis produk. Misalnya, lebar kursi di bioskop melebar dari 48 cm pada tahun 1960-an menjadi 55 cm sejak tahun 2000, sedangkan kursi kereta bawah tanah melebar dari 43,5 cm pada tahun 1974 menjadi 48 cm pada tahun 2017.
Ketinggian langit-langit bus umum juga naik dari 185 cm pada 1970-an menjadi lebih dari 2,10 m sekarang, sedangkan tinggi langit-langit apartemen naik dari 2,3 m menjadi 2,5 m.
Di awal tahun 2000-an, pakaian pria yang paling laris adalah untuk mereka yang memiliki tinggi 170 cm, namun kini telah bergeser menjadi 175 cm.
Empat puluh tahun yang lalu, ukuran sepatu terbesar adalah 245 mm untuk wanita dan 275 mm untuk pria, tetapi sekarang menjadi 250 mm untuk wanita dan 280 mm untuk pria. (Lin)
(zend)