Serba serbi

Manajemen Segera Launching tim Persis

Olahraga

15 Maret 2018 10:17 WIB

Sekjen Persis Dedi M Lawe (tiga dari kanan) saat memperkenalkan tim kepelatihan Persis Solo untuk musim depan. (solotrust-dit)

SOLO, solotrust.com - Setelah resmi menunjuk Jafri Sastra sebagai pelatih kepala, manajemen tim Persis Solo langsung mempersiapkan hal lainnya, salah satunya launching tim. Launching tim rencananya akan dilangsungkan pada akhir Maret atau awal April mendatang.

“Jika memang kick-off-nya jadi 7 April, otomatis persiapan kami hanya sekitar tiga Minggu saja. Artinya, kami harus bergerak cepat, salah satunya me-launching tim Persis,” jelas Sekjen Persis, Dedi M. Lawe, Rabu (14/3/2018).



Baca juga : Resmi, Jafri Sastra Jabat Pelatih Kepala Persis

Ketika ditanya soal keberadaan sponsor di jersey tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu, tampaknya Dedi masih menutup rapat-rapat.

"Sponsornya siapa saja, nanti saja saat launching dan pengenalan kostum, yang jelas sudah ada pihak yang ingin bergabung dengan kami,” imbuh Dedi.

Baca juga : Selain Jafri, Eks Pelatih Timnas Indonesia Ini Sempat Lamar Persis

Jika dilihat musim lalu, sponsor di kostum Persis tak sembarangan. Di sana ada BRI sebagai salah satu sponsor utamanya. Selain itu, Persis musim lalu juga mendapatkan suntikan dana dari salah satu produk ban Corsa. (dit)

(way)