Hard News

Mintra Pengantaran Shopeefood Mengadu ke Gibran, Minta Kenaikan Tarif

Jateng & DIY

5 Oktober 2022 16:00 WIB

ilustrasi. (Foto: Dok. techinasia.com)

SOLO, solotrust.com - Perwakilan pengemudi Shopeefood Solo Raya menyampaikan aspirasi ke Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Rabu (5/10).

Dari aspirasinya, para mitra pengantaran makanan tersebut menyampaikan tuntutan kenaikan tarif, pasca kenaikan harga BBM.



"Ya tarif, ya salah satunya itu (minta tarif naik) dampak dari kenaikan harga BBM. Soalnya mereka masih pakai tarif lama, kalau dibandingkan dengan yang (driver aplikasi) hijau (harga) mereka masih dibawah," ungkap Gibran.

Tarif Shopeefood jika dibandingkan dengan tarif layanan pesan antar makanan online dengan aplikasi lain. Belum lagi dengan tawaran banjir diskon yang bisa memangkas tarif jauh lebih kecil.

Pemkot Solo, Gibran menyebut hendak menyampaikan saran dari para mitra ke pihak Shopee Indonesia.

"Nanti kita carikan solusi, intinya belum ada kesepakatan dan sarannya ditampung nanti kita sampaikan ke Shopee pusat," lanjutnya.

Ditanyai mengenai berapa persen kenaikan yang diminta para mitra pengemudi, pihaknya mengaku belum bisa menghitungkan. (riz)

(zend)