Ekonomi & Bisnis

Liburan ke Luar Negeri Kini Lebih Gampang dengan Global Wallet OCBC NISP

Ekonomi & Bisnis

25 November 2022 11:34 WIB

OCBC NISP memberi kemudahan, kenyamanan, dan keamanan bagi nasabahnya dalam bertransaksi di luar negeri dengan menghadirkan Kartu Debit Global Wallet. (Foto: Dok. solotrust.com/Isti)

SOLO, solotrust.com - Seiring meningkatnya jumlah perjalanan internasional dilakukan masyarakat Indonesia, akhirnya berdampak pada peningkatan transaksi wisatawan Tanah Air di luar negeri. Seperti dikutip dari Badan Pusat Statistik, jumlah penumpang pesawat tujuan luar negeri naik sekira 55,77 persen per April 2022.

Terkait itu, OCBC NISP memberi kemudahan, kenyamanan, dan keamanan bagi nasabahnya dalam bertransaksi di luar negeri. Lewat Global Wallet, kini nasabah NYALA OCBC NISP dan Premier Banking OCBC NISP dapat melakukan tarik tunai di ATM luar negeri serta bertransaksi di berbagai negara dengan sebelas mata uang asing tanpa ada konversi kurs.



Kartu Debit Global Wallet merupakan produk unggulan dihadirkan OCBC NISP untuk seluruh nasabahnya.

Regional Head Bank OCBC NISP Jawa Tengah dan DIY, Esther, mengungkapkan nasabah dapat bepergian ke luar negeri dengan aman dan nyaman ketika melakukan tarik tunai di ATM atau melakukan transaksi pembayaran di merchant yang akan langsung didebit dari rekening valas sesuai mata uang negara tersebut tanpa ada konversi kurs.

Kartu Debit Global Wallet mencakup kemudahan bertransaksi untuk sebelas mata uang asing, seperti USD, AUD, SGD, JPY, EUR, HKD, CHF, NZD, CAD, GBP, dan CNH.  Nasabah sedang berpergian ke luar negeri dapat dengan bebas bertransaksi di puluhan negara yang menggunakan mata uang tersebut sebagai alat pembayaran.

Kemudahan lain dihadirkan OCBC NISP, di antaranya tak ada konversi kurs dan tidak dikenakan biaya administrasi di setiap penarikan. Begitu pula untuk penarikan tunai di Singapura, nasabah dapat menikmati layanan bebas biaya pada lebih dari 500 ATM OCBC Singapura.

Menurut pengakuan salah satu nasabah OCBC NISP, Santi Stanislausia Liem, ia sudah merasakan manfaat dari Global Wallet yang ada di layanan bank tersebut.

Santi Stanislausia Liem mengaku saat mengantarkan anaknya sekolah di Australia dan pada saat melancong ke Jepang untuk melakukan penelitiannya selama tiga bulan sangat terbantu dengan adanya Global Wallet dari Bank OCBC NISP.

"Dengan layanan Global Wallet juga sudah memudahkan ketika membeli tiket kereta cepat Shinkanzen, bahkan juga sangat terbantu untuk belanja di minimarket serta top up yen via One Mobile," kata Santi Stanislausia Liem, Kamis (24/11/2022). (isti/akh)

(and_)