Hard News

Peringati HUT ke 78 RI, Korem 074/Warastratama Gelar Bakti Sosial dan Karya Bakti

TNI / Polri

14 Agustus 2023 13:50 WIB

Korem 074/Warastratama menggelar kegiatan bakti sosial dan karya bakti dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, Senin (14/08/2023).

SOLO, solotrust.com - Korem 074/Warastratama menggelar kegiatan bakti sosial dan karya bakti dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, Senin (14/08/2023).

Kegiatan ini serentak digelar di seluruh wilayah Kodam IV/Diponegoro dipimpin langsung Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jenderal TNI Widi Prasetijono melalui video conference.



Di Wilayah Surakarta, kegiatan bakti sosial pemberian paket sembako dipimpin Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Ali Akhwan dan dilaksanakan di Pasar Sidodadi, Laweyan, Solo. Total sebanyak 200 paket sembako diberikan kepada para pedagang, petugas keamanan, petugas parkir pasar, dan warga sekitar.

Paket sembako disalurkan, antara lain berisi beras, gula pasir, minyak goreng, mi instan, dan teh kotak. Pembagian sembako diharapkan dapat bermanfaat bagi komunitas yang ada di pasar.

Penyerahan dilakukan Danrem 074/Warastratama didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 074 PD IV/Diponegoro, Bening Ali Akhwan.

Selain pemberian sembako, kegiatan ditujukan untuk menyemarakkan hari ulang tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia ini juga menyasar bersih-bersih lingkungan dan sungai di depan pasar.

Kegiatan lainnya berupa penanaman pohon dipimpin Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Eko Hardianto, dilaksanakan di Dukuh Tempel, Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Banjarsari, Solo.

Kasiter Korem 074/Warastratama Surakarta Letkol Inf Arif Isnawan mewakili Danrem 074/Warastratama Surakarta Kolonel Inf Ali Akhwan, mengatakan bakti sosial dilakukan sebagai bentuk kepedulian Kodam IV/Diponegoro dan Korem 074/Warastratama Surakarta. (riz)

(and_)