Ekonomi & Bisnis

Solo Paragon Hotel & Residences di Hari Kartini

Ekonomi & Bisnis

23 April 2024 19:24 WIB

Solo Paragon Hotel & Residences di Hari Kartini

SOLO, solotrust.com- RA Kartini merupakan sosok wanita yang berperan dalam mengangkat emansipasi wanita dan mengawali titik balik perjuangan perempuan di Indonesia.
 
 Perjuangannya yang begitu besar membuat jasanya diabadikan dengan perayaan hari kelahiran RA Kartini di setiap tahunnya. 
 
Solo Paragon Hotel & Residences mengadakan beberapa kegiatan untuk memperingati dan merayakan Hari Kartini, dimulai dengan mengenakan pakaian kebaya, pengadaan Give Away, dan juga Beauty Class.
 
"Solo Paragon Hotel & Residences mengadakan Give Away yang diadakan pada akun Instagram @soloparagon yang dimulai dari Minggu (21/4/2024) dan pemenangnya akan diumumkan pada akhir Give Away di Jumat (26/4)." Kata PR Solo Paragon Hotel & Residences, Mahadewi Lourdes.
 
 Peserta dapat berpartisipasi dengan cara mengunggah foto dengan caption pengalaman terbesar sebagai seorang wanita menggunakan Tag @soloparagon dan 5 teman dan dengan memakai tagar #kartiniday #soloparagonhotel #giveawaysoloparagonhotel. Dengan mengikuti Give Away ini, Tamu berkesempatan untuk memenangkan Voucher Superior Room with Breakfast di Solo Paragon Hotel & Residences.
 
Perayaan Hari Kartini 2024 diakhiri dengan acara Beauty Class yang akan diselenggarakan pada Senin (29/4). Bekerja sama dengan Pixy, acara ini diadakan untuk karyawati Solo Paragon Hotel & Residences dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan perawatan diri atau grooming, dalam rangka memaksimalkan performa pelayanan untuk tamu Solo Paragon Hotel & Residences.

(Wd)