Serba serbi

Taklukkan Vietnam, Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024

Olahraga

12 November 2024 15:05 WIB

Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia berhasil keluar sebagai juara Piala AFF Futsal 2024 setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 2-0 pada partai final di Terminal 21, Nakhon Ratchasima. (Foto: Instagram/@timnasfutsal)

Solotrust.com - Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia berhasil keluar sebagai juara Piala AFF Futsal 2024 setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 2-0 pada partai final di Terminal 21, Nakhon Ratchasima. Kemenangan ini menandai gelar kedua bagi Indonesia dalam sejarah Piala AFF Futsal setelah kali terakhir meraihnya 14 tahun lalu di Vietnam.

Pertandingan dimulai dengan tempo cepat. Pada menit ketujuh, Muhammad Syaifulloh mencetak gol pertama bagi Indonesia melalui serangan kilat yang mengoyak pertahanan Vietnam. Indonesia unggul 1-0 dan berhasil mempertahankan keunggulan ini hingga babak pertama usai, meski kedua tim sama-sama bermain cukup keras dengan banyak pelanggaran. Indonesia tercatat melakukan empat pelanggaran, sementara Vietnam tiga kali.



Memasuki babak kedua, tekanan dari Vietnam semakin kuat. Mereka terus mencoba menekan lini pertahanan Indonesia sepanjang sisa pertandingan. Beruntung, penjaga gawang Indonesia, Ahmad Habibie, tampil gemilang dengan beberapa kali menggagalkan peluang emas Vietnam, menjaga gawang Indonesia tetap aman.

Menjelang akhir pertandingan, tepatnya saat waktu tersisa satu menit, Indonesia berhasil menggandakan keunggulan. Rizki Xavier memanfaatkan kelengahan pertahanan Vietnam yang menerapkan strategi power play. Rizki berhasil mencuri bola dan mencetak gol kedua guna memastikan kemenangan Indonesia 2-0.

Dengan hasil ini, Indonesia berhasil merebut kembali gelar juara Piala AFF Futsal dan menorehkan prestasi membanggakan bagi negara. (Rayhan Inggar Wicaksono)

(and_)

Berita Terkait

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Taklukkan Tim Tuan Rumah

Piala AFF 2022 Usai, Thailand Pertahankan Gelar Juara

Jadwal, Prediksi dan Link Live Streaming Vietnam vs Timnas Indonesia Leg 2 Piala AFF 2022

Jadwal dan Prediksi Skor Indonesia vs Vietnam Piala AFF 2022 Sore Ini

Semifinal Piala AFF 2022, Indonesia Tak Boleh Remehkan Vietnam!

Gebuk Vietnam 3-2, Garuda Nusantara Lolos Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Uzbekistan

ISI Solo Kukuhkan 2 Guru Besar, Berharap Seni Dapat Selalu Relevan Sesuai Zaman

Bukti Komitmen Pengelolaan Lingkungan, Hattrick Pencapaian Proper Emas PLN Indonesia Power UBP Semarang

Bertabur Bintang, Saksikan Penghargaan Selebriti Paling Menginspirasi Malam Ini

Pelantikan Pengurus, Iwapi Ranting Karanganyar Diharapkan Jadi Motor Peningkatan Ekonomi Lokal

Timnas Indonesia Main Imbang Lawan Yaman di Piala Asia U20, Indra Sjafri Minta Maaf

Dinobatkan sebagai Museum Tertua di Indonesia, Radya Pustaka Simpan Koleksi Bersejarah Kota Solo

Persebi Boyolali Juarai Liga 4 Jateng 2025

Workshop Coretax, Bimbingan Teknis Registrasi hingga Pelaporan SPT

Indonesia Juarai Piala Dunia eFootball, Bungkam Brazil 2-1

Sabet 20 Medali, Jawa Tengah Juara Umum II Porsadinas VI di Lampung

Pandanaran Merah Juarai Liga SSB Persebi Boyolali U10 dan U12

Penantian 14 Tahun, Timnas Futsal Indonesia Sabet Gelar Juara Asean Futsal Championship 2024

Timnas Indonesia Main Imbang Lawan Yaman di Piala Asia U20, Indra Sjafri Minta Maaf

Takluk dari Uzbekistan di Piala Asia U-20 2025, Garuda Muda Minta Maaf

Ole Romeny Resmi Jadi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia

Indra Sjafri Umumkan Pemain Piala Asia U-20 2025, Optimistis Sabet Hasil Terbaik

Pergantian Pelatih Timnas di Mata Pengusaha asal Solo Sahli Himawan

Profil 2 Asisten Pelatih Baru Timnas Indonesia Jajaran Patrick Kluivert

Berita Lainnya