JAKARTA, solotrust.com – Sempat digantikan Bima Sakti pada awal tahun ini, Indra Sjafri kembali ditunjuk menjadi arsitek Timnas Indonesia U-19. PSSI kembali menunjuk Indra Sjafri setelah mengambil keputusan dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) pada 19 April 2018.
PSSI pun mengungkapkan beberapa alasannya menunjuk kembali mantan pelatih Bali United tersebut. Salah satu alasan yang dikemukakan, Indra Sjafri ditunjuk menggantikan Bima yang ditugaskan untuk fokus ke Timnas U-23 mendampingi Luis Milla.
"PSSI telah melakukan serangkaian diskusi baik di level departemen teknik, high performance unit, Exco. Beberapa hal yang perlu saya sampaikan. Pertama, PSSI memutuskan melepas Bima Sakti. Ini adalah keputusan dua-tiga pekan sebelumnya. Saat kami memutuskan pelatih kepala pada 19 April, Exco memutuskan untuk memanggil kembali Indra Sjafri sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-19," kata Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, malam tadi, dilansir laman PSSI.
Joko menambahkan, alasan memanggil kembali Indra Sjafri karena proses adaptasi dan pengembangan pemain. Gelaran Piala AFF U-19 dan Piala AFC U-19 yang akan diikuti Timnas U-19 dianggapnya menjadi pertimbangan penting. Mengingat Indonesia bakal menjadi tuan rumah.
Kembali menahkodai skuat Timnas U-19 disambut gembira oleh Indra Sjafri. Terkait target dalam dua turnamen ke depan, Indra Sjafri mengaku bakal memunculkan pemain-pemain baru hasil pengamatannya.
"Untuk itu, besok saya harus mulai bekerja, mengurangi jam tidur, dan harus bekerja keras. Soal komposisi pemain kita lihat nanti. Karena saya pikir akan muncul pemain-pemain baru dari hasil kompetisi. Saya pun siap fokus untuk Timnas U-19," jelasnya.
(way)