Serba serbi

Seri Terakhir Film ‘Digimon Adventure Tri’ Rilis Hari Ini

Musik & Film

5 Mei 2018 13:10 WIB

Digimon Avdenture Tri ‘Future (Dok Toei Animation)

SOLO, solotrust.com – Kabar gembira bagi para pecinta Digimon karena seri terakhir dari film ‘Digimon Adventure Tri’ rilis hari ini (5/5/2018). Ya, dalam 15 tahun usianya, Digimon memang membuat sebuah proyek dalam rangka menindaklanjuti petualangan Taichi dan kawan-kawan yang sudah lebih dewasa.

Dalam film ini, anak-anak terpilih dari dunia manusia bertemu kembali dengan partner Digomonnya dari dunia digital untuk mengetahui mengapa virus misterius menginfeksi baik kehidupan manusia dan dunia digital.



Berjudul ‘Future’, seri terakhir ini dapat disaksikan mulai hari ini melalui Crunchyroll untuk Premium Subscribers.
Sebelumnya, telah rilis lima seri dari film ini yakni ‘Reunion’ (rilis 21 November 2015), ‘Determination’ (rilis 12 Maret 2016), ‘Confession’ (rilis 24 September 2016), ‘Loss’ (rilis 25 Februari 2017), dan ‘Coexistence’ (rilis 30 September 2017).

Lebih lanjut, film seri anime dari Toei Animation ini mengisahkan tentang dimulainya keruntuhan dunia. Meicoomon mengamuk dan berevolusi menjadi Ordinemon yang memiliki kekuatan sangat besar. Tepat seperti yang diperhitungkan oleh Yggdrasil, seolah-olah dunia nyata akan diliputi oleh dunia digital.

Dengan ketidakadaan Taichi, sekarang tersisa Yamato untuk menjadi penggantinya. Gabumon mendorong Yamato untuk berjuangan sedangkan Agumon masih percaya Taichi akan kembali.

Sementarara itu suara Tailmon menyentuh Hikari yang tenggelam dalam keputusasaan. Ini adalah waktu di mana anak-anak terpilih untuk membuat keputusan akhir, dan sekali lagi evolusi petualangan barupun dimulai. (Lin)

(way)