Hard News

Efektif Usir Maling! Warga Serengan Gunakan HT di Pos Ronda

Jateng & DIY

01 Juni 2018 22:06 WIB

Kepala Pos Induk R Wibowo Kusumo (pegang mic) saat menunjukan alat komunikasi HT kepada Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ribut Hari Wibowo (tiga dari kanan). (solotrust-dit)

SOLO, solotrust.com - Upaya warga kampung RT 02 RW 15 Serengan, Solo untuk menghidupkan kembali keberadaan Pos Kamling (keamanan lingkungan) tampaknya berbuah hasil. Dahulu saat vakum, kawasan tersebut rawan adanya perilaku yang menyimpang, seperti maraknya aksi pencurian hingga menjadi lokasi transaksi narkoba.

”Berawal dari itulah kami merasa prihatin, dengan menghidupkan kembali keberadaan Pos Ronda, dengan mengajak masyarakat sekitar untuk aktif," kata Kepala Pos Induk R Wibowo Kusumo kepada Solotrust.com, Jumat (1/6/2018).



Seiring berjalannya waktu, mulai lah muncul ide untuk dibekali alat komunikasi HT (Handy Talkie). Di mana di sana ada sebanyak 12 pos ronda, sehingga masing-masing pos diberikan satu buah HT.

”Dari situ kita bisa memonitor, kejadian di sekitar. Kalau ada yang mencurigakan kita langsung ambil langkah antisipasi,” terang pria yang akrab disapa Jenderal Bowo ini.

“Ya dengan adanya HT di tiap pos ini, antarpos ronda bisa saling berkomunikasi, tentunya memantau kondisi sekitar, khususnya di wilayah kampung ini," imbuhnya.

Bisa dibilang gairah munculnya kembali pos ronda berawal dari kampung ini dan tak heran sejumlah pihak mengapresiasi, termasuk Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ribut Hari Wibowo yang melakukan peninjauan langsung pada, Jumat (1/8/2018) siang.

”Tentu harapannya kampung lain bisa melakukan hal seperti ini, ini juga demi kebaikan bersama,” kata Ribut. (dit)

(way)