SOLO, solotrust.com – Girl group asal SM Entertainment, Red Velvet akhirnya melakukan debut di Jepang, Rabu (4/7/2018) dengan mini album ‘#Cookie Jar’.
Debut itu pun terbilang sukses karena mini album tersebut berhasil menduduki peringkat 2 dalam chart Daily Album di Oricon, Kamis (5/7/2018). Berdasarkan data chart tersebut, ‘#Cookie Jar’ berhasil terjual sebanyak 15.099 kopi hanya dalam waktu sehari.
‘#Cookie Jar’ terdiri dari enam lagu termasuk beberapa hits yang sudah ada dalam versi Korea yakni ‘Dumb Dumb’, ‘Russian Roulette’ dan ‘Red Flavor’. Ada tiga lagu baru dalam album ini yakni ‘#Cookie Jar’, ‘Aitai-tai’ dan ‘’Cause it’s you’.
MV ‘#Cookie Jar’ sendiri telah dirilis via channel Youtube resmi SMTOWN pada 21 Juni 2018 lalu. Hingga hari ini, MV tersebut telah ditonton lebih dari 12 juta kali dengan lebih dari 63 ribu komentar.
Red Velvet sebelumnya telah sukses menyapa para penggemarnya (ReVeluv) di Jepang dalam konser perdana mereka bertajuk ‘Red Room’ akhir Maret lalu.
Saat ini, Red Velvet sedang mempersiapkan solo konser kedua mereka bertajuk ‘REDMARE’ yang akan digelar bulan depan di SK Olympic Handball Gymnasium, Seoul pada 4-9 Agustus mendatang. (Lin)
(way)