Pend & Budaya

Bertepatan Ultah ke-11, SKPNK Resmikan Gedung Baru KB dan TK Kristen Pelita Nusantara Kasih

Pend & Budaya

07 Juli 2018 11:28 WIB

Prosesi peresmian gedung Baru KB dan TK Kristen Pelita Nusantarta Kasih, pada Sabtu (7/7/2018). (solotrust-dit)

SOLO, solotrust.com - Sebagai bentuk komitmen untuk meningkatkan pelayanan pendidikan, khususnya pendidikan anak sejak dini, Sekolah Kristen Pelita Nusantara Kasih (SKPNK) meresmikan Gedung Baru KB dan TK Kristen Pelita Nusantarta Kasih, Sabtu (7/7/2018).

Gedung yang memiliki luas 2.020 m2 ini berada di Jalan Surya RT 05 RW 06 Jagalan, Jebres. Peresmian itu juga terasa spesial, mengingat bertepatan dengan peringatan HUT ke-11 SKPNK. Dalam peresmian tersebut, tampak  Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo yang ikut hadir meresmikan.



"Ini merupakan gedung ketiga SKPNK, pembangunan gedung ini sejak April tahun 2017,” jelas Ketua Pembangunan Gedung KB dan TK, Budhi Istanto dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Budi menerangkan jika Gedung baru KB dan TK ini bisa menampung sebanyak 300 siswa. Di mana terdiri dari 14 kelas, 8 di antaranya untuk TK, 4 kelas KB dan 2 kelas full day.

”Tak hanya itu saja banyak fasilitas lainnya, seperti kolam renang hingga taman yang digunakan sebagai ruang pembelajaran bagi anak, di sana ada aneka sayuran dan tanaman obat,” terangnya.


Semenatara itu Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Kristen Pelita Nusantara Kasih Surakarta Pdt Obaja Tanto Setiawan mengingatkan untuk selalu mengandalkan Tuhan dalam berbagai hal, salah satunya di dunia pendidikan.

”Bagimanapun pendidikan itu penting, karena dengan pendidikan kita bisa lepas dari keterpurukan kita, namun tentunya tetap mengandalkan Tuhan,” harapnya.

Terpisah Wali Kota Surakarta berharap kepada para guru untuk memberikan contoh yang baik kepada siswa.

”Adanya UU Perlindungan Anak, sekolah ini harus bebas dari rokok, jangan bentak siswa dan slentik siswa,” pinta pria yang akrab disapa Rudy itu. (dit)

(way)