SOLO, solotrust.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan apresiasi tinggi kepada pelari Lalu Muhammad Zohri atas prestasi yang diraihnya. Secara khusus, Jokowi bahkan memberikan hadiah berupa renovasi rumah kepada Zohri.
Renovasi tersebut dilakukan atas prestasi yang diraih Zohri di kancah internasional. Ditambah kondisi tempat tinggal Zohri yang dinilai perlu untuk direnovasi.
“Prestasi yang ditorehkan Zohri tentu sangat membanggakan kita semua, bangsa Indonesia. Terlebih lagi kita dapat melihat bagaimana Zohri tidaklah diperhitungkan sama sekali. Untuk prestasi yang diraih Zohri, saya telah memerintahkan Menteri PU dan Perumahan Rakyat untuk merenovasi rumah Zohri di Lombok," kata Jokowi dalam keterangan tertulisnya melalui Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Bey Machmudin, Jumat (13/7/2018).
Zohri, pelari asal Nusa Tenggara Barat (NTB) diketahui berasal dari keluarga tidak mampu. Rumah Zohri berada di Dusun Karang Pangsor, Desa Pemenang, Kabupaten Lombok Utara.
Namanya mencuat setelah dia berhasil menjadi juara dunia 100 meter atletik International Association of Athelthic Federation (IAAF) 2018 di Finlandia.
Zohri berhasil menjadi yang tercepat dalam perlombaan itu dengan catatan waktu 10,18 detik. Torehan pelari berusia 18 tahun itu melampaui dua pelari Amerika Serikat, Anthony Schwartz dan Eric Harrison yang berada di belakangnya.
(way)