JAKARTA, solotrust.com- Pembagunan infrastruktur transportasi di Jawa Barat mulai dikebut pemerintah. Pemerintah mulai merencanakan pembangunan Bandara Sukabumi.
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, pemerintah akan membangun Bandara di Sukabumi yang insyaallah selesai tahun 2020.
“Jadi Jakarta ke Sukabumi hanya 30 menit.” Tutur Menhub seperti dilansir dari laman resmi Sekretariat Kabinet RI.
Menhub meyakini dengan pembangunan fasilitas transportasi tersebut akan menjadikan Sukabumi sebagai pusat pariwisata di Jawa Barat.
(wd)