Serba serbi

Awas, Hoax Rowan Atkinson ‘Mr Bean’ Meninggal Sebarkan Virus!

Musik & Film

22 Juli 2018 10:54 WIB

Mr Bean (Rowan Atkinson) (Official Mr Bean website)

SOLO, solotrust.com – Pengguna internet belakangan dihebohkan dengan kabar meninggalnya aktor Rowan Atkinson, pemeran tokoh Mr Bean. Mengejutkannya lagi, berita itu tak dapat dikonfirmasi kebenarannya alias hoax, bahkan memicu bahaya terhadap perangkat komputer.

Oknum tak bertanggung jawab sepertinya ingin mendompleng popularitas kalangan artis demi memenuhi ambisinya. Siapa saja yang mengklik sumber berita ‘kematian’ Rowan Atkinson terancam terkena serangan peretas.



Melansir ET Canada, Minggu (22/07/2018), beberapa hari terakhir viral virus menampilkan dirinya sebagai video penghormatan kepada Atkinson dari "FOX BREAKING NEWS." Di situ tertera pula tanggal kelahiran dan kematian sang aktor yang ditampilkan di samping preview gambar.

Awas, itu hanyalah jebakan belaka. Pengguna yang mengklik tautan video akan dialihkan ke halaman keamanan palsu dan diminta menghubungi nomor telepon tertentu. Siapapun yang menelepon nomor tersebut akan diminta memberikan informasi kartu kredit untuk membeli apa yang disebut perbaikan perangkat lunak. Dalam kasus ini, peretas memang menargetkan menyusupi komputer korban dengan virus.

Aktor Rowan Atkinson rupanya menjadi obyek favorit keisengan para peretas. Sebelumnya pada 2017, pria 63 tahun itu juga diterpa kabar serupa. Sebuah video mengabarkan ia meninggal dalam kecelakaan mobil.

Situs pemeriksaan fakta Snopes telah menyanggah desas-desus kematian Atkinson pada beberapa kesempatan. Menurut layanan antivirus McAfee, penipuan online kerap menggunakan rumor selebritas untuk menargetkan orang-orang dengan perangkat lunak berbahaya, dirancang untuk mencuri data pribadi mereka.

Penyanyi Shawn Mendes menduduki puncak daftar McAfee tahun lalu dari selebritas Kanada yang menjadi obyek kejahatan online.

(and)