LOMBOK, solotrust.com – Wilayah Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat kembali diguncang gempa dengan kekuatan Magnitudo (M) 6,8 pada Minggu (5/8/2018) pukul 18.46 WIB
Kepala Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho dalam rilis melalui akun twitternya mengatakan, lokasi gempa berada di 27 kilometer Lombok Utara, NTB dengan kedalaman 10 km.
“Info Gempa Mag:6.8, 05-Aug-18 18:46:35 WIB, Lok:8.25 LS,116.49 BT (27 km TimurLaut LOMBOKUTARA-NTB), Kedlmn:10 Km ::BMKG.” Tulis Sutopo.
Sementara itu data dari BMKG pusat gempa juga terjadi di 18 km Barat Laut Lombok Timur, NTB dengan kekuatan M 7,0. Gempa tersebut berpotensi menimbulkan tsunami.
Belum ada informasi lengkap dampak yang diakibatkan gempa tersebut. BMKG mengimbau masyarakat waspada.
(wd)