SOLO, solotrust.com - Kabar gembira buat para penggemar film jagoan super wanita. Warner Bros dan DC Entertainment dikabarkan sepakat bekerja sama membuat film Supergirl.
Menurut Deadline, sepupu Superman akan tayang di bioskop dan Oren Uziel telah mengerjakan skripnya. Kendati pihak studio masih belum menentukan siapa sutradara yang tepat, namun kabarnya mereka saat ini tengah mencari pemeran tokoh utama.
Sementara Melissa Benoist, pemeran Supergirl dalam serial televisi disebut tak akan mengambil peran film itu.
Belum diketahui pula apakah Henry Cavill akan mengulang perannya sebagai Superman dalam film Supergirl mendatang. Dia hanya berujar jika ingin menceritakan lebih banyak tentang kisah pahlawan super itu.
Kepada Collider, sang aktor mengatakan terlepas apakah dirinya memiliki satu lagi peran atau tidak, sejatinya ia ingin melakukannya. Cavill mengaku ingin memberi tahu lebih banyak tentang kisah Superman.
"Saya memiliki banyak percakapan di belakang layar dengan orang-orang tertentu dan kami mudah-mudahan bisa melakukan percakapan dengan orang lain yang juga berada di belakang situasi untuk membuat segalanya terjadi," ucapnya, dilansir dari ET Canada, Selasa (07/08/2018).
(and)