SOLO, solotrust.com – Apa yang kamu ketahui tentang ‘tantangan ikan dalam tulang selangka?’ Ya, ini jenis tantangan baru yang lagi viral di media sosial.
Seperti dikakukan wanita ini, ia mengisi lekukan tulang selangkanya dengan air dan menaruh satu atau lebih ikan hidup ke dalamnya. Hal itu dilakukan guna menunjukkan betapa kurusnya mereka. Melansir Oddity Central, Kamis (09/08/2018), tantangan kebugaran aneh ini sempat ramai di China sekira tiga tahun lalu, namun belakangan kembali heboh di negara-negara Asia lainnya.
Tantangan semacam ini sangat populer di China dalam beberapa tahun terakhir, ketika orang mulai menggunakan media sosial untuk memamerkan tubuh mereka. Namun, tindakan seperti itu dianggap sebagai salah satu hal paling bodoh.
Selain disebut sebagai cara buruk untuk mengukur tingkat kebugaran, tantangan tersebut juga dinilai kejam bagi ikan. Siapa yang tahu, berapa banyak ikan secara tak sengaja jatuh atau bergoyang keluar dari genangan selangka kecil hanya untuk mengejar kepuasan semata.
Anehnya, sebuah taman air di Chongqing bahkan sempat menggelar kontes. Mereka mengundang para wanita menempatkan ikan hidup di lekukan tulang selangkanya untuk mendapat kesempatan memenangkan tiket gratis.
Terlepas dari itu, faktanya wanita kurus dengan tulang menonjol dianggap lebih menarik di China.
(and)