Hard News

Pemkot Surakarta Sembelih 7 Hewan Kurban Sapi

Jateng & DIY

22 Agustus 2018 17:06 WIB

Hewan Kurban.

SOLO, solotrust.com- Dalam rangka memperingati Hari Raya Iduladha 1439 Hijriyah/2018 Masehi, Pemkot Surakarta menyembelih sebanyak tujuh hewan kurban sapi. Lima diantaranya didistribusikan ke lima kecamatan di Kota Surakarta dan dua ekor disembelih di Balai Kota Surakarta.

Penyerahan hewan kurban dilaksanakan di Masjid Baitul Hikmah Balai Kota Surakarta, Rabu (22/8/2018) pukul 08.00 WIB, usai Salat Id. Secara simbolis penyerahan dilakukan oleh Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo kepada takmir masjid dan perwakilan lima kecamatan kota Surakarta.



Dalam laporannya, Kabag Kesra Setda Kota Surakarta Danang Sulindriyanto, selaku penyelenggara kegiatan menyampaikan, dari tujuh hewan kurban sapi, Pemkot Surakarta mengurbankan 6 ekor sapi dan secara pribadi Wakil Wali Kota Surakarta Achmad Purnomo juga turut mengurbankan 1 ekor sapi.

"Hewan kurban sapi ada 6 ekor dari pemkot dan 1 ekor dari pak Wawali Surakarta (Achmad Purnomo,-red). Hendaknya ini menjadi suri tauladan untuk para pejabat lainnya, menumbuhkan kesadaran kita untuk berbagi," kata Danang.

Pantauan di lapangan, ada 2 ekor sapi yang langsung disembelih di Masjid Baitul Hikmah Balai Kota, salah satunya sapi kurban dari Wawali, sementara lima lainnya didistribusikan untuk lima kecamatan.

 

Danang merinci, lima sapi itu distribusikan ke Masjid Paromosono di Kecamatan Pasar Kliwon. Kemudian Masjid Al Fajar di Kecamatan Jebres, Masjid Al Furqon di Kecamatan Serengan dan Masjid Al Huda di Kecamatan Laweyan.

"Dan ke Masjid Attaqwa Kecamatan Banjarsari," papar dia

Daging kurban hasil sembelihan di Balai Kota, lanjut Danang, didistribusikan kepada sebanyak 119 warga Kampung Baru atau sekitar komplek Balai Kota. Daging kurban juga diberikan kepada 98 orang Tenaga Kontrak dengan Perjanjian Kerja (TKPK) di lingkungan Pemerintah Kota Surakarta

"Utamanya tenaga kebersihan, satpam, dan sopir," katanya.

Pada kesempatan yang sama, Wawali Achmad Purnomo turut mengucapkan selamat Hari Raya Iduladha 1439 H kepada segenap masayarakat Kota Solo yang merayakan.

"Diharapkan Iduladha memberikan rasa kebahagiaan kepada kita, rasa syukur dan merayakan secara hikmah meriah dengan segala puji dan syukur," ujar Wawali

Sebelumnya, ribuan umat muslim secara khidmat melaksanakan ibadah Salat Id dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1439 H yang digelar di Halaman Balai Kota Surakarta pukul 06.00 WIB.

Dalam Salat Id, Dosen Instutut Islam Mambau'l Ulum Surakarta, KH. Drs. Taufiq Usman, M.Si selaku Khotib menyampaikan ceramah tentang Semangat Qurban Memperkokoh Persaudaraan dan Membangun Jaringan Sosial. (adr)

(wd)