Ekonomi & Bisnis

Lorin Group Bagikan 900 Kantong Daging Kurban

Ekonomi & Bisnis

24 Agustus 2018 07:01 WIB

Proses pembagian hewan kurban Lorin Group.

SOLO, solotrust.com- Lorin Group kembali menyalurkan daging kurban ke masyarakat. Bertujuan memperingati Idul Adha 1439 H yang jatuh pada Rabu (22/8/2018)

Public Relations Manager Lorin Solo Hotel, Dhani Wulandari menjelaskan, pembagian daging merupakan agenda rutin tiap tahun. Kali ini, manajemen Lorin Group menyembelih 5 ekor sapi dan 6 ekor kambing.



Hewan - hewan kurban disumbangkan atas nama karyawan Lorin Solo Hotel, Syariah Hotel Solo, PT Lor International Hotel (PT LIH) dan PT Hotel Anomsolo Saranatama (PT HAS) selaku owning company.

“Semoga kegiatan pembagian daging kurban ini bermanfaat bagi masyakarat, khususnya yang berada di lingkungan sekitar hotel,” tuturnya pada solotrust.com, Kamis (23/8/2018).

Dalam kesempatan ini, sebanyak 900 kantong daging kurban dibagikan ke lingkungan sekitar hotel. Seperti warga Gonilan, warga Blulukan, Kalitan, jajaran Polsek dan Koramil Colomadu serta beberapa sekolah di sekitar hotel.

Penyembelihan hewan kurban diadakan di area taman sisi Barat Lorin Solo Hotel. Lalu dilakukan pemotongan daging kurban secara bersama-sama oleh karyawan Lorin Group. Secara simbolis, diserahkan daging hewan kurban kepada Muji, salah satu warga Gonilan.

Sebelum dimulai prosesi penyembelihan dan pembagian hewan kurban, dilakukan salat Iduladha. Salat digelar pada jam 06.00 WIB di area parkir Syariah Hotel Solo dengan Imam dan Khatib adalah Ustadz Gun Gun Abdul Ghafur.

"Bagi kami, tak hanya profit oriented semata yang kami kejar namun lebih dari itu. Keberadaan hotel harus dapat menyumbang kontribusi positif juga di bidang sosial," pungkasnya. (Rum)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya