Solotrust.com– Station X 0 kembali dengan lagu baru. Untuk kolaborasi kelimanya ini, Wendy dari Red Velvet berduet dengan solois pria asal Amerika Serikat pelantun “All of Me”, John Legend. Berjudul “Written in the Stars”, lagu tersebut rilis Jumat (19/10/2018). Ini sekaligus merupakan kolaborasi pertama John Legend dengan penyanyi K-POP.
“Written in the Stars” adalah R&B ballad dengan petikan gitar bermelodi indah. Lagu ini dirilis sebagai bagian dari STATION X 0, sebuah proyek musik digital dari SM STATION dan SKT Culture yang bertujuan untuk mengaitkan artis-artis dari berbagai genre.
MV untuk lagu ini juga telah dirilis via channel YouTube SM Town. Dikabarkan Billboard, Jumat (19/10/2018) lokasi syuting MV tersebut dilakukan di daerah padang pasir di California. Dalam MV, terlihat John Legend dan Wendy berperan sebagai layaknya dua orang yang mencoba untuk dekat satu sama karena ada rasa cinta diantara mereka.
Terkait duetnya ini, Wendy pun berbagi perasaannya pada Billboard. Ia mengatakan bahwa ia tidak percaya bisa berduet dengan penyanyi yang lagu-lagunya sudah ia dengarkan sejak dulu.
“Aku tumbuh dengan mendengarkan (lagu-lagu) John Legend, dan aku masih tidak percaya bisa bekerja dengannya. Sebuah lagu dengan suara kami berdua adalah sesuatu yang seperti tidak nyata. Aku ingat bagaimana aku sangat tegang saat proses syuting. Aku seperti membeku dan tidak dapat mempercayainya. Ini adalah mimpi yang jadi kenyataan,” ungkap Wendy.
“Written in the Stars” sendiri dinyanyikan dalam Bahasa Inggris. Wendy diketahui adalah anggota Red Velvet yang lancar berbahasa Inggris. Penyanyi kelahiran 21 Februari 1994 ini pernah tinggal di Kanada dan kemudian pindah ke Amerika Serikat.
Wendy bahkan pernah mendapatkan penghargaan ketika menempuh pendidikan di Shattuck-Saint Mary’s di Faribault, Minnesota. Ia menjadi siswa kehormatan karena prestasinya dalam bidang akademik maupun aktivitas yang berkaitan dengan musik. Selain berbakat dalam hal tarik suara, penyanyi Korea Selatan bernama lahir Son Seung Wan ini juga diketahui berbakat dalam memainkan berbagai alat musik seperti piano, gitar, flute dan saxophone.
Wendy saat ini diketahui merupakan vokalis utama Red Velvet, grup asal SM Entertainment yang telah menorehkan sejumlah penghargaan dalam industri musik K-POP, seperti Best Female Group dalam Mnet Asia Music Awards (MAMA) 2017.
Sementara itu, John Legend adalah penyanyi dan pencipta lagu terkenal asal Amerika Serikat. Legend debut pada 2004 dengan album “Get Lifted”. Dengan talentanya, Legend berhasil memenangkan banyak penghargaan termasuk 10 Grammy Awards, diantaranya kategori Best R&B Album dengan “Get Lifted” dan Best Male R&B Vocal Performance lewat lagu “Heaven”.
Proyek “STATION X 0” sendiri dimulai pada 10 Agustus lalu dengan duet antara TaeYeon Girls’ Generation dengan vokalis Melomance yakni Kim Min Seok dengan lagu “Page 0”. Proyek tersebut kemudian dilanjutkan dengan kolaborasi BaekHyun EXO dengan rapper Loco dalam lagu “Young” yang rilis 31 Agustus lalu. Chanyeol & Sehun EXO menjadi yang ketiga dengan “We Young” yang rilis 14 September lalu. Sementara kolaborasi keempat dibawakan oleh Seulgi, SinB, Chungha, dan SoYeon dengan “Wow Thing” dari rilis pada 28 September 2018 lalu. (Lin)
(wd)