SOLO, solotrust.com – Monumen Pers (Monpers) Nasional menggelar acara live music dengan menampilkan grup musik De Java Keroncong, Sabtu (08/02/2025) malam. Acara ini berhasil menarik perhatian pecinta musik tradisional dan masyarakat umum yang ingin menikmati alunan musik keroncong.
De Java Keroncong dikenal sebagai salah satu grup musik konsisten melestarikan dan memopulerkan genre keroncong di Indonesia. Dalam penampilannya kali ini, mereka membawakan berbagai lagu hits keroncong yang memukau penonton. Suasana malam itu dipenuhi nuansa nostalgia, mengingatkan penonton pada masa kejayaan musik keroncong di Tanah Air.
Monumen Pers Nasional sendiri memiliki peran penting dalam mendukung pelestarian budaya Indonesia, khususnya musik keroncong. Penyelenggaraan musik keroncong ini diharapkan mampu mengenalkan kembali musik tradisional Indonesia kepada generasi muda sehingga mereka bisa semakin mencintainya.
Salah seorang penonton, Zizi tampak antusias dan terhibur dengan penampilan De Java Keroncong.
"Kalau menurut saya sih sangat-sangat seru dan bisa bikin happy, sangat asyik sih," ucapnya.
Para penonton juga terlihat larut dalam suasana, beberapa di antaranya bahkan ikut bernyanyi bersama, menghadirkan suasana keakraban dan kebersamaan. Acara ini tak hanya menjadi hiburan untuk orang tua saja, namun juga diminati banyak kalangan anak muda.
Seorang penonton lainnya, Fayi mengaku sangat menikmati musik keroncong lantaran alunannya terasa enak di telinga.
"Oh, tentu relevan karena musiknya nyantai dan enak didengar," bilang Fayi, salah satu anak muda yang ikut menikmati musik keroncong di Monumen Pers.
Adanya penyelenggaraan acara ini diharapkan Monumen Pers Nasional dan grup musik seperti De Java Keroncong terus berkolaborasi dalam menghadirkan pertunjukan musik berkualitas. Dengan begitu, musik keroncong tetap hidup dan dapat dinikmati berbagai kalangan masyarakat.
Fifi yang juga ikut hadir menyaksikan pertunjukan keroncong berharap semakin banyak anak muda mencintai genre musik ini.
"Harapan aku sih, semoga banyak anak muda yang mau mengulik tentang musik keroncong," harap dia.
Kasubag Umum Monumen Pers Nasional, Kuncoro Mahendro Suryo mengatakan, live music keroncong digelar Monumen Pers Nasional mengambil tema ‘Keroncong Hits’ untuk menghibur masyarakat dan mewadahi para pecinta musik keroncong. Selain itu juga dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-47 Monumen Pers Nasional yang jatuh pada 9 Februari 2025 dan memperingati Hari Pers Nasional 2025.
*) Reporter: Ghaitsa Ova/Fathan Prabaswara/Ahmad Zaqi/Muhammad Alif
(and_)