Solotrust.Com – Raisa & Dipha Barus kembali merilis single kolaborasi paska “My Kind of Crazy”. Berjudul “Mine”, single tersebut rilis Jumat (23/11/2018). MV untuk lagu tersebut pun juga sudah diunggah via channel YouTube Raisa. Sama seperti single sebelumnya, single kali inipun dibuat sendiri oleh mereka berdua.
Untuk single kali ini, Raisa & Dipha Barus tak hanya merilis lagu dalam satu versi melainkan dua versi sekaligus yakni “Mine (Day)” dan “Mine (Night)”. Keduanya memiliki vibe-nya masing-masing. Penamaan “Day” dan “Night” bertujuan untuk mewakili aransemen musik yang berbeda di kedua versinya.
Jika “Mine (Day)” terkesan lebih tenang dan lebih bercerita dengan mengedepankan suasana R&B 90an, maka “Mine (Night)” memiliki vibe yang lebih upbeat dengan suara synthetizer dan keyboard.
“Mine” sendiri menggambarkan tentang sikap tegas seseorang terhadap orang lain yang ingin merebut pasangannya. Hal ini misalnya tergambar dari lirik “Apa yang telah menjadi milikku adalah milikku, dia bukanlah untukmu.”
Paska dirilis, komentar-komentar hangat pun ramai dikemukakan netizen, seperti yang terlihat di kolom komentar MV “Mine”.
“Konten yang sangat bagus untuk mengakhiri hari, jika “My Kind of Crazy” lebih lembut dan manis, maka track ini mengangkat vibe secara keseluruhan,” demikian terjemahan komentar dari akun Yogha Dk.
“Candu sekali lagunya buat di telinga,” tulis akun Muhamad Taupik Hidayatullah.
“Album, we need album. Dua musisi Indonesia yang punya rasa internasional, keep it up!,” tulis akun bernama Iwann _
Disutradarai oleh Aji Yudistira, MV “Mine” terlihat segar dengan menampilkan warna-warna cerah. MV tersebut memperlihatkan potongan-potongan adegan Raisa yang tengah bernyanyi maupun Dipha Barus yang tengah memainkan alat musiknya yang ditata secara apik. Sama seperti single sebelumnya, Gamaliel Tapiheru (GAC) pun kembali terlibat sebagai vocal director untuk lagu ini. (Lin)
(wd)