SOLO, solotrust.com – Mantan pemain Manchester United Gary Neville tak bisa berkata apa-apa saat melihat bekas timnya ditundukkan Liverpool 1-3 dalam lanjutan Liga Primer, Minggu (16/12/2018) malam WIB. Ia bahkan sampai speechless saat diminta mengomentari permainan United.
Setan Merah sebenarnya mampu mengimbangi Liverpool di babak pertama. Kedua tim bermain 1-1 setelah Sadio Mane mencetak gol pada menit ke-24 dan dibalas pemain muda United Jesse Lingard menit ke-33.
Setelah Liverpool ‘buntu’ dengan segala percobaannya, masuknya Xherdan Shaqiri pada menit ke-70 membuat permainan The Reds lebih hidup. Hasilnya, pemain Timnas Swiss itu langsung mencatatkan skor tiga menit setelah berada di atas lapangan. Tujuh menit kemudian, ia kembali mencetak gol yang menutup kemenangan pertama Liverpool atas United dalam lima pertemuan terakhir.
Buruknya penampilan United membuat Neville tak bisa berkata apa-apa. Ia sempat terdiam sejenak ketika diminta memberikan komentar untuk Sky Sports.
"Ini sangat sulit," kata Neville setelah jeda yang panjang, dilansir dari Mirror.
"Mereka (Liverpool) berada di depan. Liverpool memang terlihat seperti mereka telah mencapai tingkat tertinggi sekarang. Rasanya seperti ada sesuatu yang rusak di United,” katanya.
United memang tak bisa berbuat banyak saat bertamu ke Anfield Stadium. Skuat asuhan Jose Mourinho bahkan hanya bisa melepaskan lima kali tembakan, berbanding terbalik dengan tuan rumah yang berhasil membuat 21 percobaan ke gawang De Gea. Secara penguasaan bola, Liverpool unggul jauh 63-37.
Dengan kekalahan ini, United tertinggal 19 poin dari Liverpool yang kini memuncaki klasemen sementara. Posisi Mourinho pun semakin terdesak dengan hasil minor ini.
(way)