SOLO, solotrust.com - Ole Gunnar Solskjaer resmi ditunjuk sebagai manajer sementara Manchester United menggantikan posisi Jose Mourinho. Solskjaer akan menangani Setan Merah hingga akhir musim kompetisi Liga Inggris 2018/19.
"Manchester United hari ini mengumumkan bahwa mantan striker Ole Gunnar Solskjær telah ditunjuk sebagai manajer sementara hingga akhir musim 2018/19," tulis klub dalam situs resminya, Rabu (19/12/2018) pagi waktu setempat.
Di United, ia akan bergabung dengan Mike Phelan sebagai pelatih tim utama, bekerja sama dengan Michael Carrick dan Kieran McKenna.
"Solskjaer akan mengambil alih tim pertama dan akan tetap di tempat, sementara klub melakukan proses rekrutmen menyeluruh untuk manajer penuh waktu baru," tulis situs resmi klub.
Kabar mantan eks pemain United itu menjadi caretaker sebetulnya sudah mengemuka sejak beberapa jam usai pemecatan Mourinho. Situs resmi klub bahkan telah mengumumkan penunjukan Solskjaer sebagai manajer penerus dalam sebuah video. Namun beberapa saat kemudian video tersebut dihapus.
Pria berusia 45 tahun itu merumput bersama United selama 11 musim di bawah asuhan Ferguson dan mengemas 126 gol dalam 366 penampilannya. Setelah gantung sepatu, pria asal Norwegia itu sempat ditunjuk sebagai bos tim cadangan United sebelum bergabung dengan Molde sebagai manajer kontrak empat tahun pada tahun 2010.
(way)