Solotrust.com - Kreator Captain Tsubasa, Yoichi Takahashi menerima penghargaan sebagai warga negara kehormatan dari kota kelahirannya yakni Katsushika atas kontribusinya terhadap kota tersebut melalui manga yang ia ciptakan.
Dikabarkan Anime News Network dari Comic Natalie, Senin (31/12/2018), pemerintah Katsushika memberikan penghargaan itu karena Captain Tsubasa telah membantu kota tersebut untuk tumbuh secara budaya sejak serinya dirilis di Weekly Shonen Jump pada 1981.
Katsushika telah berkolaborasi dengan manga Captain Tsubasa untuk menarik para penggemar sepakbola melalui berbagai cara, seperti membuat patung-patung maupun gambar-gambar karakter yang ada dalam Captain Tsubasa di kota tersebut. Wisatawan pun dapat mengabadikan momen dengan "Tsubasa" ketika mengunjungi Katsushika.
Kota Katsushika juga menyelenggarakan kampanye bertajuk "Captain Tsubasa Cup, Gotta Win!" selama turnamen sepakbola junior tahunan untuk menarik wisatawan dan membantu anak-anak muda tetap aktif.
"Saya dibesarkan di Kota Katsushika oleh ibu, bapak dan kakek saya. Hari ini, saya ingin mengatakan pada ibu saya bahwa saya diberi penghargaan ini. Saya juga ingin menyampaikan ini kepada ayah dan kakek saya di makam keluarga," kata Yoichi Takahashi.
Captain Tsubasa sendiri adalah manga yang kemudian diadaptasi ke dalam sejumlah serial maupun film anime. Manga Captain Tsubasa dan sekuelnya telah terjual lebih dari 80 juta kopi di seluruh dunia, yang menjadikannya salah satu manga terlaris.
Captain Tsubasa mengisahkan tentang anak bernama Tsubasa Ozora yang sangat mencintai sepakbola beserta kawan-kawannya di klub sepakbola Nankatsu, Shizuoka.
Dalam serinya, Tsubasa diceritakan menghadapi berbagai tantangan sejak sekolah dasar untuk tumbuh menjadi pemain sepakbola profesional di FC Barcelona.
Sejak kecil, Tsubasa sudah memiliki kemampuan sepakbola yang luar biasa. Dalam perjalanannya, Tsubasa bertemu dengan teman-teman yang juga memiliki semangat yang sama dalam bidang sepakbola seperti Misaki Taro, Genzo Wakabayashi, Ken Wakashimazu, Kojiro Hyuga, Jun Misugi, Hikaru Matsuyama, dan Ryo Ishizaki. (Lin)
(wd)