Hard News

Jokowi Cek Langsung Persiapan Pernikahan

Jateng & DIY

6 November 2017 19:12 WIB

Presiden Jokowi bersama Gibran Rakabuming Raka cek langsung semua persiapan acara pernikahan. (solotrust.com/daw)

SOLO, solotrust.com - Dua hari menjelang pernikahan putrinya, Presiden Joko Widodo turun ke lapangan mengecek langsung semua persiapan acara pernikahan. Presiden mengatakan, secara umum semua persiapan sudah baik, sudah sesuai dengan apa yang direncanakan.

Dari kediamannya, Presiden Joko Widodo bersama putra bungsunya Gibran Rakabuming Raka, Mensesneg Pratikno dan Menteri Basuki Hadimuljono berjalan keluar dari rumah kediamannya, untuk melakukan pengecekan langsung di lapangan terkait persiapan keseluruhan acara pernikahan putrinya, Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution.



Dalam pengecekan, presiden memantau langsung jalannya gladi bersih pelaksanaan kirab arak arakan rombongan kereta kuda yang akan membawa rombongan mempelai wanita maupun pria, di Jalan Letjen Suprapto. Presiden Jokowi berjalan menyisiri trotoar hingga di perempatan Sumber.

“secara umum seluruh persiapan pernikahan sudah baik, semua sudah sesuai dari apa yang sudah direncanakan.” Tutur Presiden

Saat pengecekan berlangsung, panitia pernikahan termasuk sejumlah vendor hadir. Mereka ditanya langsung terkait sejauh mana persiapannya. Salah satunya Haji Anwar yang mengurusi kereta kuda.

Presiden Jokowi juga memastikan kesiapan pengamanan, dengan menanyakan langsung kepada Komandan Korem 074 Warastratama Kolonel Inf Widi Prasetijono.

 

(daw-Wd)

(Redaksi Solotrust)