Serba serbi

Waduh, Mourinho Tolak Tawaran Cek Kosong untuk Melatih Cina

Olahraga

9 Maret 2019 05:00 WIB

Jose Mourinho. (Dok The Sun)

SOLO, solotrust.com – Lagi-lagi Jose Mourinho membuat gebrakan. Mantan pelatih Manchester United itu dikabarkan menolak tawaran cek kosong untuk melatih Timnas Cina.

Agen sepak bola Giovanni Becali, yang merupakan teman pribadi pelatih Mourinho, mengungkapkan bahwa mantan bos Real Madrid itu telah menerima tawaran cek kosong dari federasi Tiongkok untuk mengambil pekerjaan itu, seperti dilansir dari Marca, Kamis (7/3/2019).



"Kami bertemu untuk sarapan di sebuah hotel di dekat rumahnya. Dia mengatakan kepada saya bahwa dia telah menerima tawaran dari Cina untuk mengelola tim nasional dan mereka meletakkan cek kosong di depannya,” kata Becali.

Namun menurut Becali, Mourinho mengaku belum tertarik melatih Cina. Dengan usianya yang kini menginjak 54 tahun, pria dengan julukan The Special One itu mengaku masih ingin melatih tim di Eropa, paling tidak hingga lima tahun mendatang.

“Giovanni, aku (berusia) 54 dan aku ingin bekerja di Eropa selama lima tahun lagi dan kemudian, ketika aku 60, aku akan pergi ke Cina,” tutur Becali menirukan perkataan Mourinho.

Mourinho hingga kini belum juga melatih lagi usai dirinya dipecat sebagai manajer United. United resmi memecatnya dari kursi manajer pada 18 Desember tahun lalu. Pemecatan Mourinho tak lepas dari tren buruk yang dialami Setan Merah dalam beberapa laga terakhir.

(way)