BLORA, solotrust.com - Menjadi bagian anggota Satgas TMMD Reguler ke -104 Kodim 0721/Blora, di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo, Serda Sutarji (35) yang sehari-harinya berdinas di Koramil 02/jepon, memanfaatkan waktu saat istirahat untuk belajar kerajinan ukir yang dilakoni oleh salah seorang warga desa sasaran.
Adalah, Ramlan (40) warga Desa Jurangjero yang yang mempunyai industri ukir-ukiran di rumahnya. Banyak hal yang diserap saat melakukan komunikasi sosial dengan pemilik home industri kerajinan ukir kayu jati itu.
''Saya mendapat banyak ilmu dari Pak Ramlan tentang ukir-ukiran. Ini merupakan bekal bagi saya nanti ke depan, barangkali bisa mengembangkan usaha serupa,'' ungkap Serda Sutarji.
Diketahui, desa sasaran TMMD Kodim Blora, Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo, merupakan kawasan hutan jati rakyat, beberapa warga di desa setempat mempunyai home industri di bidang ukir-ukiran dari kayu jati.
(wd)