Serba serbi

BTS Pecahkan Rekor Penjualan Album di Korsel dengan Map of the Soul: Persona

Musik & Film

21 April 2019 06:07 WIB

BTS (Dok. Big Hit Entertainment).

Solotrust.com - BTS memecahkan rekor penjualan album di Korea Selatan dengan album terbaru mereka "Map of the Soul: Persona" yang rilis 12 April 2019 lalu.

Agensi BTS, Big Hit Entertainment pada Jumat (19/4/2019) sebagaimana dilansir dari Yonhap mengatakan bahwa BTS berhasil menjual lebih dari 2,13 juta kopi album pada minggu pertama rilisnya.



Ini memecahkan rekor mereka sendiri sebagai album dengan penjualan tertinggi di minggu pertamanya di Korea Selatan.

Lebih detail, Big Hit mengatakan bahwa "Map of the Soul: Persona" terjual sebanyak 2.130.480 kopi di minggu pertamanya. Data ini dikutip Big Hit dari chart Hanteo.

Sebelumnya, rekor untuk album yang paling banyak terjual dalam minggu pertamanya di Korsel juga dipegang BTS, dengan "Love Yourself: Tear" yang rilis Mei tahun lalu. Album tersebut terjual lebih dari 1 juta kopi. (Lin)

(wd)