Serba serbi

Henry Cavill Perankan Sherlock Holmes di Film Enola Holmes

Musik & Film

2 Juli 2019 07:15 WIB

Henry Cavill saat menghadiri premier "Justice League" di Dolby Theatre pada 13 November 2017 di Hollywood, California. (Foto: Axelle/Bauer-Griffin/FilmMagic).

Solotrust.com - Henry Cavill akan memerankan tokoh ikonik Sherlock Holmes karya Sir Arthur Conan Doyle dalam film "Enola Holmes", yang dibintangi oleh Millie Bobby Brown.

Baca juga: Henry Cavill Incar Peran James Bond



"Enola Holmes" didasarkan pada seri buku Nancy Springer "The Enola Holmes Mysteries," tentang adik perempuan Sherlock dan Mycroft Holmes, Enola. Helena Bonham Carter juga siap bermain untuk memerankan ibu Enola.

Harry Bradbeer ("Killing Eve") akan menyutradarai film ini. Sementara penulis "His Dark Materials", Jack Thorne mengadaptasi naskahnya. Produksi “Enola Holmes” sendiri dijadwalkan akan dimulai musim panas ini.

Seri buku "The Enola Holmes Mysteries" dimulai dengan judul "The Case of the Missing Marquess" (2006) dan mencakup enam novel, yang berkisar seputar misteri yang diselidiki oleh Enola.

Setelah ini Henry Cavill akan terlibat dalam seri “The Witcher” di Netflix. Aktor yang dikenal karena perannya sebagai Superman itu baru-baru ini muncul di film “Mission: Impossible - Fallout.” (Lin)

(wd)