Solotrust.com- Setelah terpilih menjadi Godam salah satu peran karakter superhero milik Jagat Sinema Bumilangit, Chicco Jerikho mulai mempersiapkan diriya. Berbagai aktivitas olahraga kembali dilakukannya. Diantaranya mulai dari berlari dan juga kembali rutin berlatih di gym untuk membentuk tubuhnya supaya lebih berisi, seperti yang terlihat dalam story akun instagramnya belakangan ini.
Chicco sendiri tampak antusias dengan karakter superhero tersebut. Bahkan sebelumnya ketika dia tahu saat Joko Anwar hendak membuat universe dari tokohnya Gundala, dia sudah bercita – cita untuk bisa terlibat serta memerankan salah satu tokoh yang ada di dalamnya. Dan keinginan Chicco terkabul, saat Joko Anwar memberitahunya jika salah satu diantara tokoh yang ada akan dia mainkan.
“Wah gua excited banget. Super excited banget. Karena pertama kali Bang Joko (Joko Anwar) mau bikin film Gundala ini. Bang Joko udah ngobrol, dia bilang dia mau bikin universenya. Dan dalam hati gua udah ngomong ‘mudah – mudahan gua dapat satu dari tokoh – tokoh tersebut.’ Terus nggak lama kemudian Bang Joko bilang ‘ kau ada salah satu di situ’. Wah gua nggak sabar nih.”ucap Chicco Minggu (18/8/2019).
Chicco mengaku dari sejumlah tokoh – tokoh karakter peran superhero yang ada di Jagat Sinema Bumilangit, dia paling menginginkan tokoh Godam.
“Gua cari tuh siapa aja sih tokoh – tokoh dari Bumilangit ini. ‘wah ternyata ada Godam ini’. Godam menarik banget. Eh nggak taunya, apa yang diimpikan dapet ini.” ujarnya dengan sumringah.
Selain melakukan persiapan fisik dengan mulai rutin ke gym, Chicco juga mulai perlahan mendalami karakter yang akan dimainkan. Pendalaman karakter lewat riset dia lakukan dengan membaca komiknya.
“Ini skripnya masih dipersiapkan oleh team.” Ungkapnya. “Pasti komiknya, gua udah baca banget. Tapi yang akan difilmkan seperti apa, ya untuk ceritanya tentu original ya.Tapi untuk ceritanya pasti relate dengan keadaan yang sekarang ini.” tambahnya.
Baca: Inilah Pemeran Film Mortal Kombat Lainnya Selain Joe Taslim
Cerita sosok tokoh Godam sendiri adalah seorang bayi yang dibuang oleh orang tuanya, panglima perang yang gagal kudeta, karena khawatir akan dibunuh oleh sang penguasa. Bayi itu ditemukan oleh sekelompok perampok dan diberi nama Godam. Setelah dewasa, Godam berpetualang sampai mendapatkan baju, jubbah dan cincin sakti. Namun karena melanggar sumpah, Godam lalu dihukum dengan dimasukkan ke dalam cincin sakti. Bapa Kebenaran kemudian memberikan cincin tersebut kepada Awang, seorang manusia bumi yang sederhana. Setiap kali Awang menggunakan cincin tersebut, ia akan berubah wujud menjadi Godam. Godam memiliki kekuatan yang luar biasa dan dapat terbang secepat suara, serta kebal terhadap senjata apa pun. Namun, kekuatannya akan hilang jika ia melanggar sumpah. (dd)
(wd)