Solotrust.com- Gala Premiere Film Gundala telah dilaksanakan Rabu (28/8/2019) di Epicentrum XXI. Sutradara Joko Anwar beserta para pemain hadir di acara tersebut. Para pemain tersebut antara lain Abimana Aryasatya,Tara Bastro, Aryo Bayu dan beberapa cast utama pemain lainnya. Tampak wajah-wajah sumingrah terlihat di antara para crew dan cast yang hadir.
Sebelum Joko Anwar membuat film Gundala ini, tahun 1981 Film Gundala Putra Petir dengan pemain antara lain Teddy Purba dan Ami Prijono telah lebih dahulu dibuat. Namun, Film Gundala Putra Petir dengan Film Gundala yang sekarang tidak ada sangkut pautnya.
“Film ini tidak berdasarkan film sebelumnya. Ini adalah origins yang bukan hanya dari komik, tapi juga diambil dari catatan Hasmi (pencipta komik Gundala) ujar Joko Anwar.
Pujian untuk film Gundala pun datang dari penonton yang hadir setelah pemutaran di gala premiere tersebut usai.
Film Gundala bercerita tentang seorang pemuda bernama Sancaka yang diperankan oleh Abimana Aryasatya dalam mengarungi perjalanannya sebagai seorang jagoan. Banyak adegan pertarungan seru terjadi antara Gundala dengan sekelompok begundal yang jadi lawannya. Sisi kelam Sancaka yang hidup sebatang kara semenjak kecil tersajikan begitu apik.
Joko Anwar memastikan, film Gundala ini merupakan film jagoan yang bersahabat dan bisa dinikmati oleh orang banyak.
“Seperti komiknya, film ini nggak ada darah atau adegan over violence. Karena kita pengen nggak hanya orang dewasa penontonnya tapi juga bisa dinikmati oleh orang banyak.” terang Joko Anwar.
Untuk menghindari adanya darah, Joko Anwar menyiasatinya dengan cepat mengganti angle kamera sehingga imaji penonton sendiri yang akan membayangkan adegan-adegan yang telah terjadi.
“Kameranya pindah, jadi imajinasi penonton dibiarkan liar. Jadi terserah penonton mau seperti apa. Kita bikin film yang friendly.” Lanjutnya kemudian.
Selain Gundala, film jagoan lainnya milik Bumilangit Cinematic Universe juga akan menggunakan konsep serupa yakni tanpa ada darah yang berlebihan.
“Saya kepingin film-film ini tidak hanya ditonton terbatas. Contohnya Gundala ini, saya dan produser percaya Gundala ini milik semua orang. Walau kita buat friendly tapi tetap bisa dinikmati penonton dewasa.” kata Joko Anwar.
Film Gundala sendiri telah dirilis di bioskop mulai tanggal 29 Agustus 2019 ini. (dd)
(wd)