Pend & Budaya

Sastra Indonesia UNS Gelar Kuliah Umum Filologi

Pend & Budaya

20 September 2019 13:26 WIB

Kuliah Umum Filologi.


SOLO, solotrust.com- Dalam rangka menghadapi tantangan era revolusi industri 4.0, Program studi sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya UNS mengadakan kuliah umum bertema "Filologi menghadapi Era Revolusi Industri 4.0".



Acara yang diadakan sejak pukul 08.00 itu diselenggarakan di ruang seminar Gedung 3 Fakultas Ilmu Budaya UNS Jln Ir.Sutami no 36A Surakarta.

Kuliah umum yang diadakan pada Jumat (20/9/2019) ini menghadirkan pembicara/narasumber Prof.Oman Fathurahman dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerjasama Prodi Sastra Indonesia (SASINDO) dengan Masyarakat Naskah Nusantara (MANASSA) cabang Surakarta. Acara yang diikuti oleh dosen dan mahasiswa berbagai angkatan ini diadakan dengan tujuan sebagai ajang adaptasi bagi filologi dalam rangka menghadapi era revolusi industri 4.0.

“Tantangan filologi sekarang bukanlah digitalisasi naskah, tetapi justru minat kajian yang semakin berkurang, dalam suatu manuscript atau naskah jika diteliti maka terdapat berbagai ajaran-ajaran yang berguna bagi kehidupan saat ini mulai dari kehidupan sehari-hari, seperti ramuan obat-obatan, ilmu pengetahuan, agama, geografi, hingga ramalan-ramalan suatu kejadian yang akan terjadi.”  Kata Asep Yudha Wirajaya selaku sekertaris MANASSA cabang Surakarta.

Dia menambahkan bahwa harapan diselenggarakannya acara ini adalah untuk memberikan wawasan, motivasi, dan inspirasi khususnya untuk mahasiswa Sastra Indonesia dan Sastra Daerah untuk dapat mengikuti perkembangan zaman. Selain itu juga diharapkan mahasiswa semakin terbuka dan dapat menggali dan meningkatkan kearifan lokal yang terdapat pada naskah-naskah Filologi.

(wd)