JAKARTA - Selebgram Angela Lee hendak mengajak sopir ojek online yang mengantarnya untuk makan malam bersama. Ia merasa terharu saat diantar oleh pria sopir ojol itu sambil menggendong anaknya.
Angela mengunggah video bapak ojol dengan anak yang digendongnya itu di akun Instagramnya, Kamis (17/10/2019).
“Ini ada ojol luar biasa sekali, perjuangan buat anak. Dia narik ojol tapi sambil gendong anaknya. Luar biasa lho Pak, top,” kata perempuan yang kerap disapa BarbiJawa ini.
Ojol itu dengan tersenyum menimpali vlog Angela . “Buat anak,“ ucapnya sambil memperlihatkan anak yang digendong di bagian depan. Anak itu tengah tidur dalam dekapan ayahnya.
Pada keterangan foto, Angela memberikan semangat kepada ojol tersebut. “Semaangat Pak! Luar biasa! Besok Angel mau ajak Bapak ini dinner dan chit chat bareng Barwo. Semoga sedikit kasih bisa menjadi berkat buat Bapak dan anaknya…Semangat Pak.”
Ada 2000an netizen yang meramaikan lapak Angela Lee. “Seketika nangis kelihatannya,” kata Rika Aprilia. “Semangat ya Pak, ya Allah kasihan si dede,” ucap Naomi Sudrajat.
Angela sendiri pernah terpisah dari anaknya. Saat dipenjara dalam kasus penipuan Rp 25 miliar, anaknya diasuh oleh keluarga suaminya. Setelah bebas, ia masih harus menitipkan putranya lantaran masih menata diri untuk menafkahi putranya. #teras.id
(wd)