SOLO, solotrust.com – Kampung halaman Presiden terpilih Joko Widodo mendapat kunjungan dari Wakil Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Wang Qishan yang pada Jumat (18/10/2019) malam bersilaturahmi dengan sejumlah pejabat daerah di Rumah Dinas Wali Kota Loji Gandrung.
Wapres RRT bersama rombongan tiba sekitar pukul 19.00 WIB kemudian menuju pendopo disambut dengan Tari Gambyong yang dibawakan oleh lima penari. Wang Qishan tampak satu round table dengan Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen. Selain itu, acara ramah tamah ini turut dihadiri Wakil Wali Kota Achmad Purnomo, Kepala Organinasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkot Surakarta dan tamu undang lainnya.
“Beliau utusan dari RRT untuk datang ke pelantikan bapak presiden (Jokowi) dan beliau sangat ingin mengunjungi kota kelahiran bapak presiden, maka beliau datang ke sini juga ternyata bapak Wapres senang dengan lagu Bengawan Solo, dia di sana selalu menyanyikan lagu Bengawan Solo versi Mandarin,” kata Wakil Gubernur Taj Yasin Maimoen usai ramah tamah.
Taj Yasin juga menyampaikan bila di tanah Jawa ini budaya lokal dan Tiongkok saling membaur dan terakulturasi, masyarakat keturunan Tionghoa pun diterima dengan hangat di sini. Wagub berujar agar selepas dari kunjungan di Indonesia Wapres Wang Qishan menyampaikan iklim kondusif di Jawa Tengah. Bahkan pada kesempatan ini secara mengejutkan Wapres RRT gemar menyanyikan lagu tradisional Bengawan Solo dan dibawakannya dalam Bahasa Mandarin.
"Bahwa di 35 kabupaten/kota di Jateng memiliki Pecinan Warga Keturunan Tionghoa yang hidup rukun dan damai dengan masyarakat, Jawa Tengah warga yang ramah, seperti halnya pak wali kota tadi menyuguhkan tarian-tarian yang mengandung filosofi kedamaian, kegotongroyongan, kepada beliau Wang Qishan,” ujar Taj Yasin
Wagub berharap agar rombongan Wapres Wang Qishan dapat lebih lama tinggal di Solo untuk melihat, menikmati dan merasakan kekayaan budaya dan pariwisata yang ada di wilayah Jateng ini. Selama di Surakarta Rombongan Wapres RRT Wang Qishan, mengunjungi beberapa tempat seperti Museum Purba Sangiran dan Bendung Karet Tirtonadi.
“Alasannya ke Sangiran karena ingin menyaksikan sejarah satu nenek moyang mereka, manusianya sama migrannya 1.000.800 tahun yang lalu,” ujarnya.
Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo menambahkan, bahwa Wang Qishan sebelum kunjungannya ini, pada tahun 1960 pernah mengunjungi Kota Solo, dan maksud kedatangan Wapres ingin mengenal lebih dalam kota kelahiran Presiden Joko Widodo
“Pengen tahu tanah kelahiran presiden Jokowi, bisa jadi bahan cerita, dulu tahun 60 beliau ke sini, dan tadi juga bisa nyanyi Bengawan Solo. Terus Solo bersih katanya,” beber Wali Kota. (adr)
(wd)