SUKOHARJO, solotrust.com - Hotel Best Western Premier Solo Baru memanfaatkan momentum Halloween yang selalu diperingati tiap tanggal 30 Oktober oleh masyarakat negara Barat dengan menggelar acara Halloween Zumba Party bertempat di Blue Garnet Pool Terrace pada Kamis, 31 Oktober 2019.
Public Relations Best Western Premier Solo Baru, Roshyana, menerangkan perayaan Halloween tak lagi menjadi kebudayaan masyarakat di Negara barat saja. Masyarakat Indonesia pun mulai menjadikan perayaan tersebut sebagai agenda tetap bahkan beberapa restoran, hotel maupun pusat perbelanjaan mengemas dekorasi dengan tema Halloween.
"Di Indonesia perayaan Halloween sama dengan di negara Barat, identik dengan penyihir, hantu, pesta kostum seram, dengan dekorasi bertema menyeramkan. Tetapi kami memadukan Halloween dengan zumba bekerja sama dengan Zin Zara yang bulan lalu juga mengisi acara di Best Western Premier Solo Baru," tuturnya, Jumat (1/11/2019).
Para peserta dengan berbagai keunikan kostum dan riasan wajah sesuai tema menambah semarak suasana. Banyak pula tamu hotel bergabung dalam acara ini. Untuk mengikuti zumba bertemakan Halloween ini cukup membayar biaya registrasi sebesar Rp 20.000. Para peserta sudah mendapatkan Infuse Water gratis. Khusus bagi peserta dengan kostum terbaik mendapatkan hadiah voucher.
Salah seorang peserta Zumba Party bertema Halloween, Dinda, mengaku baru kali ini melihat Zumba Party yang mengusung tema Halloween. Ia senang sebab mendapati para peserta ada yang memakai kostum Halloween lengkap dengan make up wajah yang terkesan menyeramkan.
"Semoga ke depannya acara Zumba ini lebih kreatif tidak hanya monoton, agar banyak yang antusias untuk ikut acara seperti ini,” ujarnya.
General Manager Hotel Best Western Premier Solo Baru, Oji Fahrurrazi, menerangkan kegiatan zumba telah dijadikan agenda reguler sebagai bentuk dukungan Best Western Premier Solo Baru sebab dinilai positif dan sehat. Pihaknya sangat mendukung acara olahraga semacam ini dan berharap dapat berlangsung rutin setiap bulannya.
“Keseimbangan pola gaya hidup sekarang sangat perlu diimbangi dengan gaya sehat contohnya olahraga zumba ini. Karena dengan sehat secara fisik maupun rohani akan membuat badan menjadi fit dalam beraktifitas sehari-sehari,” paparnya. (Rum)
(wd)