SRAGEN, solotrust.com - Binter Terpadu Manunggal Guyub Rukun ke- 14 Resmi dibuka Bupati Sragen, WIB di Lapangan Desa Sumomorodukuh, Kamis (7/11/2019).
Dalam upacara Pembukaan Binter Terpadu Manunggal Guyub Rukun ke 14 Tahun 2019, sebagai Irup Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati dan Danup Danramil 14/Mondokan Kapten Inf Rusdi.
Bupati Sragen mengatakan, dalam pelaksanaan Pembinaan Teritorial Terpadu Manunggal Guyub Rukun Ke-14 ini menggunakan metode Wanwil, Komsos dan Bakti TNI dijabarkan dalam pemilihan kegiatan fisik maupun non fisik, dengan tujuan untuk penyiapan wilayah, masyarakat serta kondisi sosial yang dinamis bagi kepentingan pertahanan Negara.
“Kegiatan Pembinaan Teritorial Terpadu Manunggal Guyub Rukun Ke-14 melibatkan Pemerintah Daerah, dan komponen Bangsa lainnya dengan terkait Institusi sinergitas program dan anggaran.” Ungkapnya.
Sinergitas yang terjalin dari kegiatan Pembinaan Teritorial Terpadu Manunggal Guyub Rukun Ke-14 diproyeksikan dapat mengoptimalkan dampak nyata pada upaya-upaya membantu dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat kesulitan khususnya di Kabupaten Sragen.
“Program Pembinaan Teritorial Terpadu Manunggal Guyub Rukun Ke-14 merupakan salah satu pelestarian budaya kebersamaan, yaitu budaya gotong royong. Dengan gotong royong dan dukungan masyarakat, maka segala kegiatan baik kegiatan pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan dapat terlaksana dan berhasil dengan baik.“ ujar Yuni.
Kegiatan gotong royong adalah wujud kepedulian setiap warga negara/warga Sukowati, yang mempunyai tekad kuat dalam membangun bangsa khususnya Sragen.
“Harapan kami dengan program Pembinaan Teritorial Terpadu Manunggal Guyub Rukun yang dilaksanakan secara terpadu dan berkesinambungan ini merupakan upaya kita untuk membantu meningkatkan akselerasi pembangunan di Kabupaten Sragen, dalam kiprahnya TNI bersama Pemerintah Kabupaten Sragen untuk manunggal bersatu dengan rakyat mewujudkan masyarakat Sragen yang Aman dan Lebih Sejahtera, Guyub Rukun Sesarengan Mbangun Sukowati.“ ungkap Bupati.
Sasaran Binter Terpadu Manunggal Guyub Rukun ke- 14 tahun 2019 sasaran Pokok meliputi rabat beton jalan panjang 485 M, tebal 12 CM, lebar 3 M, Makadam jalan panjang 220 M, tebal 15 CM, lebar 3 M, Talud jalan panjang 50 M, tinggi 1 M, lebar 60 CM.
Sasaran Tambahan, Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) 8 Unit dengan anggaran Rp 5 juta per unit. Pembuatan Jamban sehat 10 Unit dengan anggaran Rp 1,5 juta per unit.
(wd)