Solotrust.com - Penyanyi Agnez Monica baru-baru ini menjadi buah bibir usai melontarkan pernyataan kontroversial. Perkataannya tentang ‘I don’t have Indonesian blood whatsoever’ menuai banyak kritikan dari berbagai kalangan, pasalnya kalimat itu apabila diterjemahkan secara bebas akan menjadi ‘Aku tidak punya darah Indonesia atau apa pun itu’.
Pernyataan Agnez Mo terlontar saat dirinya menjalani sesi wawancara dengan Build Series by Yahoo. Potongan video itu menjadi viral, banyak kecaman diarahkan kepada penyanyi yang tengah mengembangkan kariernya di Amerika Serikat.
“Sebenarnya aku tidak punya darah Indonesia atau apa pun itu. Aku (berdarah ) Jerman, Jepang, Cina, dan aku hanya lahir di Indonesia,” kata Agnez Mo dalam penggalan wawancara.
Sadar pernyataannya menuai kontroversi, pelantun lagu "Tak Ada Logika" melalui akun Instagramnya menyesalkan orang yang memotong cuplikan dialog tersebut tanpa memaknai keseluruhan isi wawancara.
“Mengapa anda tidak memotong dan mengedit bagian ini?” tulis Agnez Mo sembari mengunggah cuplikan video lain yang menyatakan dirinya yang minoritas harus berbagi keragaman dengan budaya yang beragam.
“Yang saya katakan adalah hal-hal yang baik, bahwa bahkan ketika saya seorang minoritas, saya harus berbagi keragaman luar biasa. Ini yang saya pelajari di negara saya. Saya selalu berbagi itu dalam semua wawancara saya (nasional dan internasional). Saya tidak bisa memilih darah saya atau DNA saya, tapi saya selalu berdiri untuk negara saya, saya selalu memiliki dan tidak ada yang bisa mengambilnya dari saya,“ ungkap Agnez Mo dalam caption-nya di akun Instagram pribadi.
Artis 33 tahun itu juga mengucapkan terima kasih dan akan selalu menyayangi semua pihak yang masih mendukung dirinya. Sementara terhadap orang-orang yang telah salah paham dengan dirinya, Agnez Mo memaafkan dan tetap mencintai mereka. Wanita kelahiran Jakarta ini juga mengaku tidak mempunyai dendam sekecil apa pun kepada orang-orang tersebut dan mendoakan mereka supaya mempunyai kedamaian dalam hatinya. (dd)
(redaksi)