Solotrust.com - Tumblr merilis review tahunannya pada 2 Desember waktu setempat, termasuk tentang K-Pop. Ada dua kategori yang dirilis yakni 50 grup dengan beberapa solois K-Pop paling populer dan 100 individu dalam K-Pop yang paling populer.
Daftar ini didasarkan pada "Fandometrics" Tumblr, yang memberi peringkat pada entertainer dan topik hiburan yang paling banyak dibicarakan di situs dan melacak pergeseran dalam percakapan pengguna.
Hasilnya, BTS menjadi grup yang paling populer. Untuk individu, tujuh anggota BTS juga berturut-turut menempati posisi satu hingga tujuh. Jungkook berada di nomor satu, diikuti Jimin, V, Suga, RM, Jin, dan J-Hope.
"K-pop ada dalam DNA Tumblr.
Semakin besar dan semakin besar setiap tahun. K-Pop menemukan rumah besar di sini. Orang-orang membicarakannya dengan volume engagement yang sama dengan musik Amerika," kata Amanda Brennan, kepala Content Insights & Social di Tumblr, dilansir dari Billboard.
Tahun ini Bang Chan dari grup pendatang baru Stray Kids menempati posisi kedelapan. Stray Kids pun dalam kategori grup berada di bawah BTS. Brennan mengatakan bahwa naiknya grup asal JYP Entertainment itu mencerminkan kecintaan pengguna Tumbrl pada artis pendatang baru K-pop.
Selain Bang Chan, dua anggota Stray Kids lain yakni Hyunjin dan Han juga masuk Top 20. Baekhyun EXO yang kini juga menjadi anggota sekaligus leader SuperM berada di posisi kesembilan. Tiga anggota EXO lain juga masuk Top 20. Jaehyun dari NCT berada di peringkat kesepuluh, diikuti tiga anggota NCT lain di Top 20.
"Ketika terkait dengan menemukan grup baru, Tumblr berada di depan. Kalian menemukan grup kalian dan mereka menjadi bayi-bayi kalian. Kalian akan mencintai mereka dan mendukung mereka," kata Brennan.
Tak hanya anggota boygroup, anggota girlgroup pun ada yang masuk dalam daftar, seperti Jennie BLACKPINK yang meraih posisi paling tinggi (no.27), diikuti Lisa BLACKPINK (no. 37), dan Irene Red Velvet (no.43). Total ada 19 anggota girlgroup yang ada dalam daftar. Ini meningkat dari tahun sebelumnya, dimana hanya Momo TWICE yang masuk daftar.
“Meskipun percakapan didominasi oleh boygroup, dan boygroup cenderung melakukan lebih banyak wawancara di AS daripada girlgroup, saya pikir girlgroup memiliki momennya dan menemukan penggemar mereka, ketika mungkin sedikit lebih sulit bagi mereka. Kami menemukan 19 total wanita di 100 teratas, dan saya harap ada lebih banyak tahun depan," kata Brennan.
Inilah 100 Bintang K-Pop terpopuler di Tumblr tahun 2019:
1. Jungkook BTS
2. Jimin BTS
3. V BTS
4. Suga BTS
5. RM BTS
6. Jin BTS
7. J-Hope BTS
8. Bang Chan Stray Kids
9. Baekhyun EXO
10. Jaehyun NCT
11. Taeyong NCT (Baru)
12. Taemin SHINee (Baru)
13. Chanyeol EXO
14. Kai EXO
15. Haechan NCT
16. Wonho Monsta X
17. Sehun EXO
18. Hyunjin Stray Kids
19. Han Stray Kids
20. Jaemin NCT Dream
21. Mark NCT
22. Jeno of NCT Dream
23. Lucas NCT U
24. Johnny NCT (Baru)
25. Doyoung NCT
26. Felix Stray Kids
27. Jennie BLACKPINK (Baru)
28. Yuta NCT
29. Ten NCT (Baru)
30. Renjun NCT
31. Jackson GOT7
32. Lee Know Stray Kids (Baru)
33. Changbin Stray Kids (Baru)
34. Suho EXO
35. Lisa BLACKPINK (Baru)
36. Xiumin EXO
37. WinWin NCT
38. Jooheon Monsta X
39. Jungwoo NCT
40. Shownu Monsta X
41 Irene Red Velvet (Baru)
42. Chen EXO
43. Kihyun Monsta X
44. Jisoo BLACKPINK (Baru)
45. Minho SHINee (Baru)
46. Seulgi Red Velvet (Baru)
47. Kun NCT (Baru)
48. Jonghyun SHINee (Baru)
49 Jaebum GOT7
50 I.N Stray Kids (Baru)
51. Hyungwon Monsta X
52. Jeonghan of SEVENTEEN
53. Mingyu SEVENTEEN
54. Seungmin Stray Kids (Baru)
55. Taeil NCT (Baru)
56. Key SHINee (Baru)
57. Chenle NCT
58. Joy Red Velvet (Baru)
59 Minhyuk Monsta X
60. I.M Monsta X (Baru)
61. Momo TWICE
62. Wonwoo SEVENTEEN
63. Woozi SEVENTEEN
64. Mark GOT7
65. Vernon SEVENTEEN
66. Woojin Stray Kids (Baru)
67. Hoshi of SEVENTEEN
68. Jinyoung GOT7 (Baru)
69. Seonghwa ATEEZ (Baru)
70. Yugyeom GOT7 (Baru)
71.Hongjoong ATEEZ (Baru)
72. Sana TWICE (Baru)
73. Yeri Red Velvet (Baru)
74. Seungri BIGBANG (Baru)
75. Joshua SEVENTEEN (Baru)
76.San ATEEZ (Baru)
77. Moonbyul Mamamoo (Baru)
78. Onew SHINee
79. The8 SEVENTEEN (Baru)
80. Jun SEVENTEEN (Baru)
81. BamBam GOT7
82. Yeonjun of Tomorrow X Together (Baru)
83. Mina TWICE (Baru)
84. Nayeon TWICE (Baru)
85. Wooyoung ATEEZ (Baru)
86. Hwasa Mamamoo (Baru)
87. Seungkwan SEVENTEEN
88. Jihyo TWICE (Baru)
89. Tzuyu TWICE (Baru)
90. Chaeyoung TWICE (Baru)
91. Dino SEVENTEEN (Baru)
92. Yunho ATEEZ (Baru)
93. Yeosang ATEEZ (Baru)
94. Soobin of Tomorrow X Together (Baru)
95. Mingi ATEEZ (Baru)
96. Solar Mamamoo (Baru)
97. S.Coups SEVENTEEN (Baru)
98. Wendy Red Velvet (Baru)
99. Youngjae GOT7 (Baru)
100. Dahyun TWICE (Baru). (Lin)
(wd)