Solotrust.com - Wajah toleransi masyarakat Indonesia terlihat di salah satu sudut Kota Solo pada Senin (23/12/2019) kemarin. Sebuah foto dan video memperlihatkan seorang anggota polisi wanita (Polwan) yang bertugas di Polresta Surakarta mendorong seorang biarawati dengan kursi roda usai turun dari mobil hendak menuju gereja.
Foto kerukunan antarumat beragama itu banyak tersebar di media sosial. Salah satu akun yang turut mengunggah di Instagram adalah Jelajahsolo.
“Dia yang bukan saudaramu dalam iman adalah saudara dalam kemanusiaan. (Ali bin Abi Thalib),” tulis kalimat awal Jelajahsolo disertai unggahan foto seorang Polwan berhijab dan seorang biarawati di atas kursi roda.
“Personel Polwan Polresta Surakarta Iptu Dian Rahma membantu seorang suster menyeberang di Jalan Arifin Surakarta menuju pintu masuk Gereja Katolik St. Antonius Purbayan, Senin (23/12/2019). Keluarga besar Polresta Surakarta mengucapkan Selamat Hari Hatal,” sambung akun tersebut merepost dari akun resmi @Polrestasurakarta tentang Polwan berhijab yang mendorong biarawati menuju pintu masuk Gereja St.Antonius Purbayan.
Potret ini memberi gambaran bahwa masih banyak orang saling menghargai dalam perbedaan. Kendati berbeda keyakinan, namun nilai-nilai toleransi tetap dijunjung dalam hidup bermasyarakat dan membantu sesama. (dd)
(redaksi)