Solotrust.com - Stray Kids kembali dengan mixtape baru bertajuk "Gone Days", yang dirilis (26/12/2019). MVnya memperlihatkan suasana kelas yang beragam, dari murid yang fokus pada IT, lukisan, buku, game, bahkan makanan, yang menunjukkan minat mereka yang beragam.
Dalam keberagaman seperti itu, guru justru hanya mengajarkan cara-cara lama pada mereka, yang digambarkan dengan terus-terusan menulis "Gone Days" di papan tulis.
Baca: Han Stray Kids Alami Gangguan Kecemasan, Hentikan Kegiatan Sementara
"Gone Days" adalah permainan kata dari "kkondae", istilah slang yang menggambarkan seseorang yang menggunakan usianya yang lebih tua atau status untuk menegaskan superioritas serta menegakkan ide-ide usang dengan cara merendahkan.
Di akhir MV, kata "Gone Days" akhirnya dihapus dan diganti dengan "Jaseub" atau belajar sendiri.
Leader Stray Kids, Bang Chan menulis semua lirik untuk lagu ini. Ia juga menggarap lagu ini bersama Trippy dan GIRIBOY.
Meski lagu ini dimulai dari kritik terhadap generasi tua dengan segala cara lamanya yang dianggap benar, namun mereka tidak sepenuhnya menyalahkan mereka, terlihat dalam lirik "kami tau bahwa kalian melakukan ini karena peduli terhadap kami."
Namun, Stray Kids di sini menegaskan bahwa mereka hidup di generasi baru, sehingga cara-cara lama juga harus diubah. Terlihat dalam lirik seperti "Berhentilah mengatakan 'dulu di jamanku', saya sudah tidak tahan lagi".
Baca: Stray Kids Menemukan Dirinya Sendiri dalam Levanter
Di akhir, mereka berharap generasi tua bisa mempercayai mereka dengan membiarkan mereka menjadi diri mereka sendiri. Ini terlihat dalam lirik "Percayalah pada saya sekali saja. Saya akan bertanggung jawab untuk masa depan. Biarkan saya menjadi diri saya sendiri." (Lin)
(wd)