Entertainment

Younha & RM Puncaki Chart Penjualan Lagu Digital Dunia di Billboard dengan Winter Flower

Musik & Film

23 Januari 2020 06:08 WIB

RM & Younha (Foto: Big Hit Entertainment; Instagram Younha @younha_holic)


Solotrust.com- "Winter Flower", lagu kolaborasi Younha dan RM BTS berhasil memuncaki chart "World Digital Song Sales" atau chart penjualan lagu digital dunia di Billboard, sebagaimana dikabarkan Billboard (20/1/2020) waktu setempat.



Berdasarkan data dari Nielsen Music/MRC Data, lagu ini debut di peringkat pertama setelah terjual 5.000 kopi di minggu yang berakhir 9 Januari lalu. Ini menandai untuk pertama kalinya Younha masuk dalam chart itu, sekaligus raihan tertinggi RM sebagai penyanyi solo dalam chart tersebut.

Younha kini menjadi penyanyi wanita Korea Selatan ketiga yang berhasil memuncaki chart itu, setelah CL yang berkolaborasi dengan PSY dalam "Daddy" (2015) dan Jennie BLACKPINK dengan "Solo" (2018).

RM sendiri pertama kali masuk chart itu dengan "P.D.D" (2015) yang diproduseri Warren G. Dia juga berhasil mendaratkan 6 lagunya dari Mixtape "Mono", dengan "Seoul" yang mencapai peringkat kelima. Lagu kolaborasinya dengan Tiger JK yakni "Timeless" mampu menempati posisi keempat.

"Winter Flower" diketahui berhasil memuncaki chart iTunes di 43 negara paska dirilis termasuk Amerika Serikat, yang menjadikan Younha sebagai penyanyi solo wanita pertama Korea Selatan yang memuncaki chart lagu-lagu teratas iTunes di sana.

Billboard juga diketahui memasukkan album Younha bertajuk "RescuE" (2017) sebagai salah satu dari 25 album K-Pop terbaik sepanjang dekade 2010-an. Album itu dinilai mengandung sentimentalitas yang elegan, dimana merefleksikan adanya harapan dibalik masa-masa sulit. (Lin)

(wd)