Entertainment

Hanung Bramantyo Garap "Tersanjung" Versi Bioskop

Musik & Film

28 Januari 2020 03:03 WIB

Screenshot trailer film Tersanjung (Sumber: Instagram-@hanungbramantyo)

Solotrust.com - Film Tersanjung yang diadaptasi dari sebuah sinetron segera tayang di bioskop Tanah Air. Rumah Produksi MVP Pictures bersama Dapur Film bakal merilis sinetron yang sempat booming hingga seri keenam versi layar lebar.

Hanung Bramantyo lewat akun Instagramnya, @hanungbramantyo memposting trailer film Tersanjung pada 24 Januari 2020.



“Pertama kali kenal Raam Punjabi gara-gara nonton sinetron ‘Tersanjung’ di TV. Waktu itu saya masih kuliah Ekonomi di UII semester 1,” tulisnya memberi keterangan postingan trailer Tersanjung. 

“Serial TV yang mampu membuat keluarga saya betah di depan TV dan baper atas kisah Indah (yang dulu diperankan Lulu Tobing). Tahun ini saya punya kesempatan melakukan adaptasi bebas serial legendaris ini bersama pak @raampunjabimvp dengan didukung kawan-kawan @dapurfilm. Jangan tertipu dengan kisah yang ada di trailer. Sejatinya itu hanya sepenggal saja. Selebihnya, lebih berderai-derai seperti kisah di TV-nya. Nantikan di Maret 2020,” sambung Hanung Bramantyo.

Dalam trailer terdapat adegan awal di mana seorang perempuan bernama Yura (Clara Bernadeth) sedang menghubungi kekasihnya untuk menanyakan kabar. Adegan kemudian berganti dengan Yura yang bermesraan dengan Christian (Giorgino Abraham). 

Christian akhirnya melamar Yura. Sesaat kemudian Christian pergi dan meninggalkan Yura dalam kesendirian. Dalam kesepian itu, datanglah seorang pria bernama Oka (Kevin Ardilio) dan mengisi hari-hari Yura. Akibat kedekatan keduanya, Yura pun hamil.

Tersanjung rencananya tayang Maret 2020. Film ini turut dibintangi Kinaryosih dan Pandhu Adjisurya. (dd)

(redaksi)