Entertainment

Demon Slayer Raih Penghargaan Anime of the Year 2020 dari Crunchyroll

Musik & Film

18 Februari 2020 22:00 WIB

"Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba" meraih penghargaan "Anime of the Year" di Anime Awards Crunchyroll 2020 (Credit gambar: Koyoharu Gotouge/Shueisha via Crunchyroll).


Solotrust.com - Anime "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba" meraih penghargaan "Anime of the Year" di Anime Awards Crunchyroll 2020. Via lamannya, Crunchyroll mengumumkan seluruh pemenang dalam tahun keempatnya itu (16/2/2020).



Selain itu, Demon Slayer juga memenangkan penghargaan lain yakni "Best Fight Scene" dari karakter Tanjiro & Nezuko vs. Rui dan juga kategori "Best Boy" lewat karakter Tanjiro Kamado.

"Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba (鬼滅の刃)", serial manga yang ditulis dan diilustrasi oleh Koyoharu Gotouge berhasil menjadi manga terlaris tahun 2019. Itu adalah untuk pertama kalinya dalam 12 tahun seri One Piece tidak memuncaki chart ranking komik tahunan Oricon.

Menurut Oricon, "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba" terjual sebanyak 12.057.628. Sedangkan "One Piece" dari Eiichiro Oda sebanyak 10.134.232. Data ini didapat dari periode 19 November 2018 hingga 17 November 2019.

"Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba" bercerita tentang Tanjiro Kamado, seorang anak yang baik hati dan cerdas yang tinggal bersama keluarganya di era Taisho. Ia menjadi sumber pendapatan keluarga satu-satunya setelah ayahnya meninggal.

Semuanya berubah ketika keluarganya diserang dan dibantai oleh iblis. Tanjiro dan saudara perempuannya Nezuko adalah satu-satunya yang selamat dari kejadian itu, dengan Nezuko yang berubah menjadi iblis. Tetapi secara mengejutkan, Nezuko masih menunjukkan tanda-tanda emosi dan pemikiran manusia.

Setelah bertemu dengan Giyu Tomioka, pembunuh iblis, Tanjiro memutuskan untuk menjadi pembunuh iblis juga agar bisa membantu saudara perempuannya kembali menjadi manusia dan membalas kematian semua anggota keluarganya.

Manga ini telah diserialkan dalam Weekly Shonen Jump sejak Februari 2016, yang chapter-chapternya dikumpulkan dalam 17 volume pada Oktober 2019. Per November 2019, manga ini sudah terjual lebih 20 juta kopi.

Serial manga ini diterbitkan dalam bahasa Inggris oleh Viz Media dan secara simultan diterbitkan oleh Shueisha dalam bahasa Inggris dan Spanyol di platform Manga Plus.

Manga ini juga sudah diadaptasi ke dalam serial anime televisi oleh Ufotable, yang tayang mulai 6 April hingga 28 September 2019. Sekuelnya akan tayang perdana pada tahun 2020.

Serial anime ini sebelumnya juga berhasil memenangkan sederet penghargaan seperti di Newtype Anime Awards 2019, yakni "Best TV Anime", "Best Male Character" (Tanjiro Kamado), "Best Female Character" (Nezuko Kamado), "Best Theme Song", "Best Director", "Best Character Design", "Best Voice Actor" (Natsuki Hanae), dan "Best Voice Actress" (Akari Kito).

Untuk informasi, inilah daftar pemenang Anime Awards dari Crunchyroll 2020:

1. Best Character Design: Satoshi Iwataki, Original Character Design by Hiroyuki Asada for Dororo

2. Best Animation: Mob Psycho 100 II

3. Best Fight Scene: Tanjiro & Nezuko vs. Rui in DEMON SLAYER: KIMETSU NO YAIBA

4. Best Couple: Kaguya Shinomiya & Miyuki Shirogane in KAGUYA-SAMA: LOVE IS WAR

5. Best Girl: Raphtalia in The Rising of the Shield Hero

6. Best Boy: Tanjiro Kamado in DEMON SLAYER: KIMETSU NO YAIBA

7. Best Opening Sequence (OP)": "99.9" in Mob Psycho 100 II

10. Best Ending Sequence (ED): "Chikatto Chika Chikaa" in KAGUYA-SAMA: LOVE IS WAR

11. Best Performance by a Voice Actor (EN): Billy Kametz as Naofumi in The Rising of the Shield Hero

12. Best Performance by a Voice Actor (JP): Yuichi Nakamura as Bruno Bucciarati in JoJo’s Bizarre Adventure: Golden Wind

13. Best Fantasy: THE PROMISED NEVERLAND

14. Best Comedy: KAGUYA-SAMA: LOVE IS WAR

15. Best Drama: VINLAND SAGA

16. Best Director: Tetsuro Araki and Masashi Koizuka for Attack on Titan Season 3

17. Best Score: Mocky for Carole & Tuesday

18. Best Protagonist: Senku in Dr. STONE

19. Best Antagonist: Isabella in THE PROMISED NEVERLAND

20. Anime of the Year: DEMON SLAYER: KIMETSU NO YAIBA. (Lin)

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya