Solotrust.com - “Jeritan, Perih hati yang luka, cinta sederhana, kau buat merana, biIang-bilang sayang, lalu hilang tanpa bayang. Sesuka diri. Merona, mata namun percuma, kau anggap bercinta, hanya tawa canda, ajak ku bermanja dan pergi begitu saja, ditelan bumi. Nyanyian hati, serenata jiwa yang lara sedih. Aku pulang,” itulah syair single terbaru Dian Sastro bersama kelompok Diskoria Selekta, yakni Merdi Simanjuntak dan Fadil Aat, berjudul Serenata Jiwa Lara yang diciptakan bareng Laleilmanino.
Mengutip sebuah sumber, Dian Sastro meluncurkan single terbarunya ini tepat ketika dirinya berulang tahun (Ultah) pada 16 Maret 2020. Alih-alih merayakannya dengan mewah bersama orang tercinta, Dian lebih memilih meluncurkan single-nya di awal usia 38 tahun.
Musik yang lebih ke era 1980-an ini menghadirkan video klip dengan lampu disko yang acap kali sering ditemukan di zaman itu. Dian Sastro yang juga menjadi model video klip berdandan dengan rambut dikepang dua, mengenakan turtleneck putih dengan rok hitam selutut, setelan blouse merah panjang dan memegang bunga. Penampilan anggun gadis era 1980-an melekat begitu kuat dalam klip tersebut.
Video klip Serenata Jiwa Lara digarap Anton Ismael berduet dengan Saleh Husein sebagai pencipta artwork. Kesan yang ditampilkan dengan tema nuansa era 1980-an begitu kental. Video klip lagu ini bisa dilihat di akun YouTube @Suaradisko.
Dian Sastro selama ini dikenal sebagai seorang pemain film. Berangkat dari seorang model, Dian merambah dunia akting. Namanya semakin melambung tatkala sukses bermain di film 'Ada Apa dengan Cinta'.
Dian pun selama ini cukup selektif dalam memilih peran yang akan dimainkan. Film terakhirnya berjudul 'Aruna dan Lidahnya'. Di film ini, Dian Sastro kembali dipertemukan dengan Nicholas Saputra sebagai lawan mainnya. Bukan rahasia lagi, keduanya merupakan pasangan lawan main yang mendapatkan banyak penggemar atas kesuksesnnya memerankan tokoh Rangga dan Cinta di dua judul film Ada Apa dengan Cinta. (dd)
(redaksi)