Hard News

Makan Seadanya di Tempat Terbuka, Tidak Masalah Bagi Satgas TMMD Pekalongan

TNI / Polri

3 April 2020 01:18 WIB


PEKALONGAN, solotrust.com- Demi menyatu dengan rakyat, tidak jarang anggota Satgas TMMD Reguler 107 Kodim 0710 Pekalongan, mengikuti alur warga Desa Pantirejo, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, untuk makan seadanya dan di tempat terbuka.



Tampak mereka sedang melaksanakan makan siang di pekarangan rumah Warsumi (48), Dukuh Sutosari RT. 02 RW. 04, Pantirejo, lantaran rumahnya sedang direhab oleh Satgas TMMD bersama masyarakat setempat, Jumat (27/3/2020).

“Kami sudah terbiasa makan siang di alam terbuka,” tegas Prada Muhtarom.

Warsumi selaku pemilik rumah sangat simpatik terhadap kesederhanaan prajurit TNI. Ia menyatakan terima kasih kepada Pemerintah melalui Disperwaskim Kabupaten Pekalongan yang telah mendanai pemugaran rumahnya senilai Rp. 15 juta.

Pun atas kesederhanaan TNI sehingga dirinya tidak merasa terbebani untuk menyediakan jamuan yang mewah.

(wd)