Serba serbi

Mau Liburan? Simak Dulu Tips Menggunakan Kartu E-Toll dari Jasa Marga

Tips & Trik

30 Desember 2017 11:03 WIB

E-toll yang dikaitkan menggunakan tongkat e-toll (dok)

SOLO, solotrust.com – Jelang libur akhir tahun, Jasa Marga mengimbau para pengguna jalan tol untuk mempersiapakan segala kebutuhannya sebelum berkendara. Mulai dari memeriksa dan cek kondisi kendaraan, kesehatan, hingga uang elektronik (E-Toll) Anda.

Baca juga : Presiden Jokowi Coba Kartu E-Toll di Gardu Tol Otomatis Salatiga.



Untuk lebih jelasnya, Jasa Marga menyampaikan beberapa tips aman dan nyaman dalam penggunaan E-Toll :

  1. Selalu pastikan kecukupan saldo uang elektonik anda
  2. Siapkan uang elektonik di tempat yang mudah anda jangkau
  3. Jangan memberikan tanda yang dapat merusak chip uang elektronik anda
  4. Beri identitas khusus pada uang elektronik anda
  5. Tempelkan uang elektronik anda 2-3 detik di mesin reader  dan biarkan mesin untuk membaca terlebih dahulu uang elektonik anda.



(way)