TNI Polri

Aksi Prajurit TNI Layani Masyarakat Membuat Seorang Ibu Tertawa Bahagia

TNI Polri

8 Juli 2020 01:52 WIB

SRAGEN, solotrust.com- Kedekatan antara masyarakat dengan TNI memang sudah tidak diragukan lagi. Terlebih dalam kegiatan -kegiatan yang melibatkan TNI dan masyarakat, seperti halnya kegiatan TMMD di Desa Baleharjo, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sragen saat ini.

Prada Ahmad Salamani, anggota Yonif R 408/Sbh  kelahiran Sulawesi ini terlihat asyik ketika sedang ngobrol dengan ibu-ibu yang sedang mengambil rumput untuk pakan ternaknya. Bahkan Prada Salamani dan rekannya terlihat dengan cekatan membantu ibu ibu menaikan rumput yang sudah di ikat itu ke atas motor, yang membuat ibu itu tertawa dengan bahagia.



“Ini sebagai wujud bahwa TNI adalah milik rakyat, karena TNI tidak akan kuat tanpa kehadiran rakyat.” Tutur Salamani.

Keinginan warga desa Baleharjo sebentar lagi akan terwujud yaitu jalan penghubung antara desa Baleharjo dengan desa gebang, Juga pembuatan talut yang masih dikerjakan.

Salah satu warga Baleharjo pun mengucapkan syukurnya karena desanya telah dibangun melalui program TMMD.

“Terimakasih kepada Bapak TNI yang telah membangun desa kami, semoga kedepan tambah maju.” Tuturnya. 

(wd)